Pengelupasan MS Glow Apakah Normal?

pengelupasan ms glow

Apakah benar pengelupasan MS Glow merupakan tanda bahaya?

Beberapa waktu yang lalu, sempat hebot MS Glow yang menyebabkan efek samping, termasuk pengelupasan akibat penggunaan MS Glow. Tak jarang mereka menghentikan pemakaian dan mengklaim bahwa produk MS Glow mengandung bahan berbahaya karena menimbulkan efek samping yang tidak nyaman.

Tak hanya pengelupasan MS Glow, tapi ada beberapa efek lain seperti gatal di kulit atau kulit menjadi kasar. Sebenarnya, amankah pengelupasan MS Glow?

Agar kamu tak salah jalan, coba baca informasi penting di bawah ini.

Pengelupasan MS Glow #1 Efek Samping

Sebagai salah satu brand yang mulai dikenal oleh banyak orang, MS Glow seringkali diterpa isu tak enak untuk menjatuhkan pamornya. Salah satunya adalah isu bahwa MS Glow menggunakan bahan berbahaya karena adanya efek pengelupasan MS Glow.

Pengelupasan MS Glow Jarang Terjadi

Perlu kamu tahu, pengelupasan MS Glow tidak selalu terjadi pada setiap pemakai produk MS Glow. Bahkan, bisa dikatakan efek pengelupasan MS Glow sangat jarang terjadi.

Biasanya, yang mengalami pengelupasan MS Glow adalah mereka yang memiliki kulit sensitif. Sehingga kulitnya lebih rentan mengalami pengelupasan akibat reaksi dari kandungan yang ada pada MS Glow.

Baca juga: Urutan Pemakaian MS Glow Lengkap yang Harus Kamu Tahu

Pengelupasan ini adalah hal yang wajar dan normal. Justru pengelupasan pada kulit menunjukkan bahwa adanya pergantian kulit yang baru. Dan tentu saja lebih sehat daripada sebelumnya.

Pengelupasan ini merupakan bagian dari purging. Dan berlangsung selama 1,5 bulan dan maksimal terjadi selama 3 bulan.

Efek samping ini bisa dibilang juga sebagai efek yang ringan. Jadi kamu harus bersabar melewatinya untuk mendapatkan hasil terbaik.

Pengelupasan MS Glow Disertai Efek Gatal

Tak hanya efek pengelupasan MS Glow, efek samping lain yang sering terjadi adalah rasa gatal pada wajah.

Rasa gatal bisa juga karena pengelupasan kulit. Namun, pengelupasannya tak bisa kamu lihat alias tak kasat mata. Sehingga kamu hanya bisa merasakan efek gatalnya saja.

Saat ini terjadi, kamu tidak disarankan untuk menggaruk dengan kencang, karena akan membuat kulitmu iritasi.

Efek Seperti Digigit Semut

Ada juga yang mengalami efek seperti digigit semut selain pengelupasan MS Glow. Efek ini juga merupakan hal yang wajar dan tak perlu untuk ditakuti.

Reaksi ini terjadi justru menandakan bahwa kandungan Glycoric Acid pada MS Glow meresap sempurna ke dalam pori-pori kulit kamu.

Jangan Beralih ke Skincare Lain

Kalau kamu mengalami satu atau lebih efek samping di atas, jangan pernah beralih ke skincare lain. Karena reaksi di atas merupakan reaksi yang wajar saat kamu beralih ke skincare baru.

Maka dari itu, tunggulah hingga 3 bulan. Sebab efek purging pada MS Glow normal terjadi dalam jangka waktu 2 hingga 6 minggu pemakaian.

Justru, kalau kamu beralih ke skincare lain saat masa purging terjadi, MS Glow tidak bertanggungjawab atas timbulnya masalah lain di kemudian hari.

Pengelupasan MS Glow #2 Penggunaan Harian MS Glow

Untuk meminimalisir terjadinya pengelupasan MS Glow, kamu bisa mengikuti urutan penggunaan MS Glow sebagai skincare harian kamu.

Balm Juice

pengelupasan ms glowBalm juice melengkapi rangkaian perawatan kulit wajah dengan teknik double cleansing. Teknik ini dinilai lebih ampuh membersihkan kotoran wajah dengan dua langkah, yaitu menggunakan Balm Juice dari MS Glow yang kemudian dilanjutkan dengan facial wash.

Balm Juice menyediakan tiga varian yang bisa kamu pilih, yaitu watermelon, yuzu, dan cactus & grape seed balm juice.

Tekstur dari produk ini seperti balm. Sehingga memudahkan kamu untuk membersihkan kotoran dan debu di wajah.

Facial Wash

pengelupasan ms glowTahap selanjutnya adalah penggunaan facial wash. Facial memiliki fungsi yang sama dengan balm juice yaitu membersihkan kotoran dan debu di wajah. Bisa dibilang, balm juice dan facial wash saling melengkapi untuk melakukan pembersihan ekstra pada wajah.

Facial wash MS Glow mengandung alpha arbutin dan glycosphere papain yang memang berfungsi untuk membersihkan kotoran serta mengangkat sel kulit mati di wajah kamu.

Selain itu, facial wash ini juga mengandung aloe vera yang berfungsi untuk melembabkan kulit wajah serta mencegah terjadinya iritasi dan kemerahan.

Toner

pengelupasan ms glowSelanjutnya, kamu disarankan menggunakan toner yang sesuai dengan permasalahan kulit wajahmu. Toner bertugas membersihkan pori, mengembalikan pH kulit, dan mempersiapkan wajah untuk ke step selanjutnya.

Toner MS Glow mengandung bahan-bahan yang bermanfaat untuk menutrisi kulit, seperti mulberry extract, licorice extract, dan sodium PCA.

Kamu Harus Membaca Informasi Ini: Urutan Pemakaian MS Glow untuk Wajah Berjerawat yang Benar

Gunakan toner dengan cara menepuk-nepuk kapas yang sudah disemprot toner dengan lembut.

Essence

pengelupasan ms glowEssence memiliki tekstur yang cair seperti air. Dengan begitu, essence dapat menyerap sempurna ke lapisan kulit paling dalam. Penggunaan essence sangat penting untuk wajah kamu, terutama meminimalisir efek samping pengelupasan MS Glow.

Kamu, bisa menggunakan Deep Treatment Essence yang mengandung hyaluronic acid, ekstrak kaktus, dan ekstrak centella asiatica yang dapat memperkuat skin barrier serta membuat kulit lebih lembab.

Essence juga efektif untuk mengatasi jerawat dan mencegahnya untuk datang kembali.

Serum

pengelupasan ms glowSetelah kamu menggunakan essence, gunakan juga serum untuk meminimalisir terjadinya pengelupasan MS Glow. Serum yang bisa kamu pilih salah satunya yaitu Luminous Glowing Serum.

Serum yang satu ini mengandung emas 24K, chroma bright, nano white, dan ekstrak mulberry. Menggunakan serum ini dinilai lebih cepat mencerahkan wajah jika dibandingkan dengan serum pencerah milik MS Glow lainnya.

Namun, Luminous Glowing Serum hanya cocok untuk kulit normal atau yang memiliko bekas jerawat. Sedangkan untuk kulit berjerawat dan juga sensitif tidak disarankan menggunakan serum ini.

Day Cream & Night Cream

pengelupasan ms glowTahapan setelah menggunakan serum adalah menggunakan day cream atau night cream. Day cream atau cream pagi mengandung bahan-bahan khusus untuk mencerahkan wajah & menyamarkan noda, seperti licorice root, beeswax, zinc, dan extract pisum sativum.

Day cream dari MS Glow cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Sedangkan krim malamnya mengandung vitamin C, arbutin, dan glutathione yang dapat mencerahkan kulit wajah.

Red Jelly

pengelupasan ms glowRed Jelly tak kalah pamornya dengan paket pemutih dari MS Glow. Red Jelly ini bisa kamu gunakan saat malam hari saja. Karena kandungannya bekerja efektif saat malam hari, kamu disarankan untuk rutin menggunakan produk ini.

Mengandung ekstrak sakura, kolagen, alpha arbutin, dan glutathione, Red Jelly membantu menyamarkan noda hitam di wajah, mengencangkan, serta membuatnya lebih glowing.

Urutan pemakaian skincare di atas bisa kamu terapkan ketika menggunakan perawatan MS Glow untuk sehari-hari. Pastikan kamu menggunakan paket skincare yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu.

Dari penjelasan di atas, pengelupasan MS Glow sangatlah wajar jika terjadi 2 hingga 3 minggu pemakaian. Selain itu, tidak semua orang mengalami pengelupasan ini. Biasanya yang memiliki kulit sensitif saja yang mengalaminya.

 

Ini Dia 5 Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu

perbedaan ms glow asli dan palsu

Bagaimana cara mengetahui perbedaan MS Glow asli dan palsu?

Keberadaan MS Glow palsu tentu sangat meresahkan. Terutama untuk kamu yang baru saja menggunakan produk dari MS Glow pasti akan sangat sulit untuk membedakannya. Karena produk MS Glow palsu diproduksi menyerupai bentuk aslinya.

Tapi sebenarnya ada banyak perbedaan MS Glow asli dan palsu yang mudah untuk diketahui. Mulai dari kemasan, isi, legalitas, hingga harganya. Buat kamu yang masih bingung perbedaan MS Glow asli dan palsu, yuk baca artikel di bawah ini.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu

Menggunakan MS Glow asli memberikan hasil yang nyata bagi penggunanya. MS Glow sendiri menyediakan 4 paket perawatan kulit wajah yang bisa kamu pilih, yaitu Whitening Series, Acne Series, Luminous Series, dan Ultimate Series.

Setiap paketnya terdiri dari 4 produk yang memiliki manfaat berbeda. Produk yang dimaksud adalah facial wash, toner, day cream, dan night cream. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal salah satu syaratnya adalah dengan menggunakan MS Glow asli.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu Berdasarkan Desain Kemasannya

perbedaan ms glow asli dan palsuPerbedaan MS Glow asli dan palsu yang paling terlihat adalah dari kemasannya. Perbedaan ini paling mudah diketahui ketika baru saja membeli salah satu produk dari MS Glow. Karena setiap produk memiliki ciri khas tersendiri pada bagian kemasannya, jadi kamu bisa mengetahui mana yang asli dan mana yang palsu.

Baca juga: Pengelupasan MS Glow Apakah Normal?

Setiap paket MS Glow asli menggunakan dua jenis kemasan yaitu tube dan jar. Khusus facial wash dan toner menggunakan kemasan tube yang berbahan dasar plastik. Sedangkan untuk day cream dan night cream-nya menggunakan kemasan yang berbahan dasar akrilik. Jika dilihat secara sekilas bahan ini tampak seperti kaca.

Kemasan ini adalah kemasan paling baru setelah MS Glow melakukan perubahan pada desain kemasannya. Bentuk facial wash dan tonernya lebih didominasi oleh warna abu-abu silver. Sedangkan untuk day cream dan night cream-nya didominasi oleh warna putih dan bening.

Untuk facial wash-nya menggunakan pump yang harus ditekan ketika ingin mengeluarkan isinya. Sedangkan untuk toner menggunakan penutup semprot yang mudah untuk diaplikasikan. Dengan kemasan seperti itu isi toner dan facial wash tidak akan mudah tumpah.

Sedangkan untuk day cream dan night cream sengaja menggunakan kemasan jar agar mudah saat mengambil krimnya.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu dari Teksturnya

perbedaan ms glow asli dan palsuPerbedaan MS Glow asli dan palsu bisa kamu lihat juga dari tekstur masing-masing produk. Perhatikan tekstur masing-masing produk ketika kamu membeli MS Glow. Dan pastikan barang yang kamu beli memiliki tekstur MS Glow yang asli.

Untuk facial wash MS Glow memiliki isi seperti foam. Foam ini ringan dan mudah diaplikasikan pada wajah. Sedangkan untuk toner memiliki tekstur cair, dengan begitu mudah dikeluarkan saat disemprotkan.

Lalu bagaimana dengan day cream dan night cream-nya?

Untuk day cream-nya sendiri memiliki tekstur seperti foundation. Namun saat diaplikasikan mudah untuk diratakan. Selain itu memiliki warna agak kuning. Berbeda dengan day creamnya, tekstur night cream cenderung lebih lembek dan lengket. Warna krimnya pun berwarna putih. Kalau kamu aplikasikan di wajah, night cream akan lebih mudah meresap ke dalam kulit. Namun akan menimbulkan efek wajah berminyak di keesokan harinya.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu Berdasarkan Efek Samping

perbedaan ms glow asli dan palsuSiapa yang bilang MS Glow asli tidak memiliki efek samping? Faktanya, menggunakan MS Glow asli pun akan tetap bisa merasakan efek sampingnya walaupun kasusnya jarang. Efek samping ini tergolong ringan dan merupakan bagian dari purging.

Efek samping yang biasanya terjadi adalah kulit mengelupas, rasa gatal, dan juga sensasi seperti digigit semut. Pengelupasan pada wajah adalah hal yang normal dan itu membuktikan bahwa telah terjadinya pergantian kulit yang baru. Sedangkan untuk rasa gatal biasanya merupakan pergantian kulit yang tidak kasat mata sehingga menimbulkan sensasi gatal pada kulit.

Baca juga: Urutan Pemakaian MS Glow Lengkap yang Harus Kamu Tahu

Lalu bagaimana dengan efek seperti digigit semut? Efek ini merupakan hal yang wajar karena telah terjadi reaksi salah satu kandungan yang ada di MS Glow yaitu glycolic acid. Namun sensasi-sensasi ini akan menghilang dengan sendirinya seiring dengan penggunaan yang teratur.

Efek samping ini memiliki batas waktu. Efek samping dikatakan normal apabila terjadi dalam kurun waktu dua hingga enam minggu saja. Apabila lebih dari itu kemungkinan produk yang kamu beli adalah palsu atau kamu tidak cocok dengan kandungan yang ada di dalamnya.

Ketika kamu mengalami efek samping ini jangan berhenti untuk menggunakan rangkaian produk dari MS Glow. Atau justru memutuskan untuk beralih ke skincare lain. Kamu harus sedikit bersabar sampai batas waktu yang ditentukan agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu dari Harganya

perbedaan ms glow asli dan palsuMS Glow telah menetapkan harga resmi untuk tiap produknya, terutama untuk 4 paket perawatan kulit wajah yang dijual. Setiap paket perawatan kulit wajah dihargai Rp300.000. Itu merupakan harga resmi yang ditetapkan oleh MS Glow.

Namun realitanya ada juga yang menjual di bawah harga resmi. Perbedaan harga ini bisa dikatakan wajar apabila selisih harganya tidak terlalu jauh. Banyak distributor atau agen yang menjual satu paket MS Glow dengan harga di bawah harga resmi. Itu karena mereka membeli dalam kuantitas yang banyak sehingga mendapatkan harga khusus dari MS Glow.

Namun kalau kamu ragu, kamu bisa membeli produknya di website resmi atau distributor dan agen resmi MS Glow. Kamu juga bisa memantau promo harga yang sedang berlangsung saat itu. Dengan begitu kamu bisa mendapatkan harga terbaik yang kamu inginkan. Selain itu produk yang dijual juga dijamin asli.

Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu Berdasarkan Legalitas dan Barcode

perbedaan ms glow asli dan palsuSetiap produk yang dikonsumsi langsung oleh manusia harus melalui lulus uji BPOM. Ketika sebuah produk telah memiliki izin BPOM itu tandanya produk tersebut aman untuk digunakan. Selain menggunakan bahan yang aman juga tidak memiliki efek samping yang membahayakan tubuh.

Nomor BPOM ini harus dicantumkan pada kemasan produk. Kamu bisa melihat urutan angka yang diawali dengan huruf NA. Setelah kamu menemukan nomor izin pada kemasannya, kamu bisa mengecek nomor tersebut pada laman resmi BPOM. Untuk memastikan bahwa nomor yang terdaftar adalah produk yang kamu beli dengan produsen yang asli.

Selain nomor BPOM, MS Glow asli juga mencantumkan barcode pada badan kemasannya. Saat di scan menggunakan aplikasi barcode, maka akan muncul identitas produk tersebut. Termasuk nama produk dan juga perusahaan yang memproduksinya.

Kalau kamu menerima produk yang tidak mencantumkan nomor BPOM dan juga barcode, kamu harus curiga bahwa produk yang kamu beli adalah produk yang palsu. Hindari juga produk yang mencantumkan barcode cacat atau nomor BPOM yang tidak terbaca.

Ditengah banyaknya produk palsu MS Glow kamu harus berhati-hati saat membelinya. Selain memperhatikan perbedaan MS Glow asli dan palsu di atas kamu juga bisa memilih untuk membeli di distributor atau agen resmi MS Glow. Biasanya agen resmi MS Glow memiliki ID khusus sebagai tanda bahwa mereka adalah agen resmi MS Glow.

 

Harga MS Glow Asli dan Review Produknya

harga ms glow asli

Harga MS Glow asli sudah ditetapkan oleh MS Glow untuk mencegah terjadinya penjualan produk MS Glow palsu. Namun, terkadang ada yang menjual produk MS Glow di bawah harga resminya. Ini bisa saja wajar ketika ada distributor atau agen yang membeli dalam kuantitas banyak. Sehingga mendapatkan harga khusus dari MS Glow.

Kalau kamu ingin tahu berapa harga MS Glow asli yang dijual, kamu bisa cek website resminya. Di sana tidak hanya mencantumkan harga resmi, tapi juga deskripsi produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu.

Harga MS Glow Asli dan Review Produknya

Selain produk perawatan wajah, MS Glow juga mengeluarkan produk lain seperti perawatan kulit tubuh dan juga produk minuman untuk kecantikan kulit dari dalam. Kamu bisa temukan harga MS Glow asli di tiap produknya beserta reviewnya di sini.

JJ Glow

harga ms glow asliProduk ini mempunyai fungsi utama untuk melembabkan dan juga mencerahkan kulit. Menariknya, JJ Glow tidak hanya digunakan untuk tubuh saja, melainkan juga bisa digunakan untuk wajah.

Dengan kandungan utama dari ekstrak tumbuhan, JJ Glow Moisturizing Cream menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin memiliki kulit cerah dan juga lembab. Beberapa kandungan yang berkontribusi di dalam krim ini adalah Goji Berry, Stemcell Apple, Sakura Extract, serta Glutathione.

Harga MS Glow asli untuk produk ini adalah 125 ribu. Kamu bisa mendapatkan produk ini dari website resmi atau distributor dan agen yang sudah terdaftar.

Glasskin Drink

harga ms glow asliGlasskin Drink membantu merawat kulitmu dari dalam. Meminum Glasskin Drink secara teratur dapat melembabkan, mencerahkan, dan juga menjaga elastisitas kulit. Selain itu, Glasskin Drink juga bisa memperkuat akar rambut dan juga kuku. Dan yang paling penting, minuman ini juga bisa menetralisir racun di dalam tubuh.

Setiap satu boxnya, terdiri dari 15 sachet. Kamu hanya perlu mengonsumsi satu sachet per hari. cukup campurkan satu sachet dengan 100 ml air dan rasakan manfaatnya untuk tubuh. Karena, minuman ini mengandung L-Glutathione, Salmon Collagen, dan Hyaluronic Acid.

Baca juga: Ini Dia 5 Perbedaan MS Glow Asli dan Palsu

Ada juga kandungan lain yang tak kalah penting, seperti Corn Fiber, Sugar, Instant White Tea, Acidity Regulator, Cane Extract, Pear Powder, Grape Powder, Vitamin dan Mineral Premix, Calcium from Marine Algae Extract, serta Aloe Vera Extract.

Harga MS Glow asli untuk produk minuman ini adalah 250 ribu per box.

Easy White Body Lotion

harga ms glow asliKalau produk MS Glow yang satu ini digunakan untuk merawat kulit tubuh. Kandungan utamanya adalah Glutathione & Nano White yang dapat menjaga kulit dari sinar UV, melembabkan, sekaligus menyamarkan noda atau bekas luka di kulit.

Kandungan lainnya adalah Glutathione, Arbutin, Peony Root Extract, dan Vitamin C. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari lotion ini, kamu bisa menggunakannya secara teratur pada pagi hari.

Harga MS Glow asli untuk Easy White Body Lotion adalah 110 ribu.

Easy Bright Body Serum

harga ms glow asliUntuk hasil yang maksimal, selain menggunakan Easy White Body Lotion, kamu juga disarankan menggunakan Easy Bright Body Serum. Namun, produk ini hanya digunakan pada malam hari saja.

Tak hanya mencerahkan, body serum ini juga mengencangkan kulitmu. Berkat kandungan Peony Root Extract, Glutathione, Arbutin, dan Tranexamic Acid. Body serum sangat dianjurkan penggunaannya karena bentuknya yang konsentrat dan partikel nanonya dapat menembus kulit hingga lapisan terdalam.

Harga MS Glow asli Easy Bright Body Serum adalah 110 ribu.

MS Black

harga ms glow asliMS Black merupakan serbuk minuman yang sangat cocok untuk program diet kamu. Tak hanya menurunkan berat badan, minuman ini juga dapat melancarkan pencernaan, melakukan detox, dan mengontrol nafsu makan.

Kandungan utamanya adalah Black Plum yang berfungsi mengontrol nafsu makan serta mengikat lemak. Kemudian fiber yang melancarkan sekaligus membersihkan pencernaan. Green Coffe pada minuman ini berfungsi sebagain antioksidan sekaligus melakukan pembakaran lemak. Dan Psyllium Husk yang membuat perut kenyang lebih lama.

Untuk cara membuatnya cukup mudah. Larutkan satu sachet MS Black dengan air dingin 150 ml. Minum sebelum makan pagi atau makan malam. Minuman ini juga bisa menggantikan makan malam.

Harga MS Glow asli MS Black adalah 250 ribu per box isi 15 sachet.

Loose Powder Oily to Matte

harga ms glow asliMemiliki wajah berminyak terkadang menyebalkan ketika bedak mudah sekali luntur. Tenang, sekarang kamu bisa menggunakan Loose Powder Oily to Matte dari MS Glow. Produk ini sengaja dibuat untuk membantu mengurangi minyak berlebih di wajah sehingga tampak segar, cerah, dan hasilnya matte.

Baca juga: Pengelupasan MS Glow Apakah Normal?

Harga MS Glow asli ini sangat terjangkau, yaitu 98 ribu saja. Dan, bisa kamu gunakan sebagai finishing makeup agar lebih tahan lama.

MS Glow Juice Moisturizer

harga ms glow asliUntuk menjaga kelembaban wajah, salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan MS Glow Juice Moisturizer. Seperti namanya, produk ini bertujuan untuk melembabkan kulit wajah.

Mengandung bahan alami dari tumbuhan dan buah-buahan seperti Watermelon, Yuzu, serta Cactus & Grape Seed. Harga MS Glow asli untuk produk ini yaitu 150 ribu dengan tiga varian yang bisa kamu pilih.

Sexy Glam Matte

harga ms glow asliMemilih lipstik tak bisa sembarangan. Kamu harus memilih lipstik yang dapat melindungi bibirmu dari sinar matahari dan menjaga kelembabannya. Terutama kamu yang memiliki masalah bibir kering atau pecah-pecah.

Sexy Glam Matte tersedia enam varian yang bisa kamu pilih. Mengandung UV protection yang dapat melindungi bibirmu sekaligus menutrisinya karena mengandung vitamin E. Dapatkan Sexy Glam Matte dengan harga 89 ribuan saja.

Ultra Moist Cushion

harga ms glow asliPunya noda di wajah yang mengganggu? Kamu bisa menutupinya dengan Ultra Moist Cushion. Liquid foundation yang satu ini tidak hanya menutupi noda di wajah saja. Akan tetapi juga melindungi kulitmu dari efek buruk sinar matahari.

Menggunakan Ultra Moist Cushion bisa membuat wajahmu lebih glowing dan kulit halus merata. Kamu harus menggunakan puff khusus yang menyerap liquid foundation ini. Kemudian tepuk-tepuk pada wajah hingga merata dan menutupi kekurangan kulitmu.

Harga MS Glow asli untuk cushion ini adalah 200 ribu.

Pore Away

harga ms glow asliSalah satu produk dari MS Glow yang wajib kamu miliki adalah Pore Away. Produk ini adalah jawaban atas permasalahan scar dan pori-pori yang besar di wajah kamu. Mengandung Pore Away, Centella, dan Early Boost, produk ini dapat merangsang pertumbuhan kolagen dan memperbaiki jaringan kulit yang rusak.

Penggunaannya pun tidak untuk semua area wajah. hanya di bagian-bagian tertentu yang membutuhkan treatment khusus. Kamu bisa mengaplikasikannya setelah menggunakan serum dan sebelum menggunakan day atau night cream.

Pastikan krim menyerap sempurna sebelum kamu menggunakan skincare selanjutnya. Kamu bisa mendapatkan harga MS Glow asli ini dengan 100 ribu saja.

Demikianlah harga MS Glow asli serta review per produknya. Semoga kamu bisa menemukan produk idamanmu.

Sudah Coba Masker Emina untuk Bruntusan?

masker emina untuk bruntusan

Selain jerawat, bruntusan juga menjadi salah satu masalah yang serius. Kalau sudah demikian, kamu bisa menggunakan skincare khusus, seperti masker Emina untuk bruntusan.

Emina, mengeluarkan beberapa produk perawatan wajah yang dijual dengan harga yang terjangkau, salah satunya masker Emina. Masker dari Emina adalah salah satu masker wajah yang banyak dicari karena merupakan jenis masker peel off yang mudah untuk dibersihkan.

Masker Emina untuk Bruntusan

Buat kamu yang memiliki permasalahan wajah seperti bruntusan dan ingin menggunakan produk dari Emina, ada informasi penting yang harus kamu tahu terlebih dahulu.

Emina Green Tea Latte Face Mask

masker emina untuk bruntusan

Masker Emina untuk bruntusan adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Karena masker ini mengandung polifenol epigallocatechin gallate atau yang lebih dikenal dengan EGCG. Kandungan ini memang dikenal ampuh untuk mengatasi bruntusan di wajah. Selain itu juga bermanfaat untuk kamu yang punya kulit berminyak.

Tekstur dari masker Emina untuk bruntusan ini adalah gel. Sehingga mudah diratakan dan tidak menimbulkan efek tebal di wajah. masker dengan tekstur gel juga memberikan sensasi dingin saat digunakan.

Bahan utama yang digunakan pada masker Emina untuk bruntusan ini adalah perpaduan antara green tea dan susu. Selain menghilangkan bruntusan pada wajah, pemakaian masker Emina unutk bruntusan secara rutin juga bisa membuat kulitmu halus dan kenyal lho!

Baca juga: 6 Jawaban Apakah Sabun Kedas Beauty Aman untuk Wajah?

Tapi, perlu digarisbawahi, masker ini memiliki kandungan fragrance atau parfum. Bagi sebagian orang, kandungan ini tidak cocok di kulit yang bisa mengakibatkan masalah lain di wajah. Jadi pastikan sebelum menggunakan masker ini, wajah kamu bisa menerima kandungan  fragrance.

Untuk menggunakan masker Emina untuk bruntusan ini, kamu bisa mendiamkannya selama 15 menit. Kemudian bersihkan  masker di wajah dan pastikan tidak ada sisa masker yang tertinggal. Karena, sisa masker yang tertinggal bisa menyebabkan masalah kulit lainnya.

Aroma dari masker ini sendiri adalah aroma matcha, karena tidak lepas dari unsur green tea di dalamnya. Bagi sebagian orang mungkin tidak masalah dengan aroma dari masker Emina untuk bruntusan ini. Akan tetapi, ada juga yang mengatakan bahwa masker ini memiliki aroma yang menyengat dan mengganggu.

Emina Masquerade Face Mask

masker emina untuk bruntusan

Emina mengeluarkan masker wajah dalam bentuk sachet yang bernama Emina Masquerade Face Mask. Masker ini terdiri dari 6 varian, yaitu Charcoal, Tea Tree Oil, Pomegranate, Rice, Cactus, dan Blueberry. Masing-masing varian manfaatnya berbeda-beda.

Sedangkan masker Emina untuk bruntusan yang direkomendasikan dan terbukti ampuh adalah varian Tea Tree Oil. Masker ini memiliki kemasan dominan putih dengan gambar berwarna hijau yang menggambarkan kandungan utamanya, yaitu Tea Tree Oil.

Bentuk masker ini berbeda dengan Emina Green Tea Latte Face Mask yang berbentuk gel. Kalau masker wajah yang satu ini berbentuk sheet mask yang bisa langsung ditempelkan di wajah. penggunaannya terbilang lebih mudah. Hanya tempelkan masker pada wajah selama 10-20 menit, kemudian lepas masker secara perlahan.

Masker ini tidak perlu dibilas. Jadi sangat praktis untuk kamu yang ingin menggunakan masker wajah secara cepat. Tiap kemasan berisi 23 gram sheet mask. Dengan kandungan utamanya air, membuat wajah kamu menjadi lebih lembab setelah menggunakannya.

Masker varian ini memang cocok untuk mengatasi bruntusan di wajah. Hasilnya, bisa terlihat setelah beberapa kali pemakaian. Tiap orang hasilnya bisa berbeda-beda, tergantung dari respon kulit dan juga tingkat keparahan bruntusan.

Selain masker Emina untuk bruntusan, kamu juga bisa menggunakan rangkaian produk Emina lain untuk mengatasi permasalahan kulit tersebut. Misalnya, penggunaan micellar water, face wash, dan juga scrub. Karena bruntusan tidak bisa diatasi jika hanya menggunakan satu produk saja.

Emina Bright Stuff Micellar Water

masker emina untuk bruntusan

Penyebab wajah bruntusan adalah karena pembersihan wajah yang tidak maksimal. Selain menggunakan masker Emina untuk bruntusan, kamu juga harus membersihkan wajah menggunakan Micellar Water dari Emina.

Micellar water ini cocok digunakan sebelum kamu membersihkan wajah dengan face wash. Micellar dapat mengangkat makeup, minyak, dan juga kotoran atau debu yang menempel pada kulit. Kalau kamu ingin bruntusan cepat hilang, kamu harus rutin membersihkan wajah. Apalagi kalau kamu punya kulit cenderung berminyak dan berjerawat.

Micellar water ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Jadi, jangan takut kalau kamu punya kulit yang sensitif, masih bisa kok menggunakan pembersih wajah ini.

Baca juga: Fakta Owner Kedas Beauty Penipu dan 5 Top Produknya

Selain mengatasi bruntusan, micellar water ini juga dapat mencerahkan dan melindungi kulitmu dari polusi. Mengandung bahan-bahan alami, seperti aloe vera, olive oil, cucumis sativus, dan actinidia polygama fruit extract, kulit wajahmu akan lebih bersih dan juga sehat.

Untuk menggunakan pembersih wajah ini, cukup dituangkan pada kapas, lalu usapkan perlahan pada wajah. Jangan menggosok wajah terlalu kasar karena justru akan merusak lapisan pelindung kulit kamu.

Emina Bright Stuff Face Wash

masker emina untuk bruntusan

Setelah menggunakan micellar water, langkah selanjutnya adalah dengan menggunakan Emina Bright Stuff Face Wash. Dengan double cleansing, bruntusan akan cepat hilang dan bisa mengangkat kotoran di dalam pori lebih maksimal.

Untuk produk face wash-nya, mengandung Summer Plum Extract dan vitamin B3 yang mampu membuat kulitmu menjadi lebih cerah. Selain itu, penggunaan face wash rutin setiap hari dapat membersihkan wajah dari kotoran yang menyumbat pori.

Berbeda dengan face wash lain yang membuat kulit wajah tertarik, menggunakan face wash Emina justru kulit semakin lembab.

Face wash ini cocok digunakan pada pagi hari dan sore hari sebelum melanjutkan ke rangkaian perawatan kulit lainnya, seperti serum dan krim. Kamu juga bisa menggunakannya saat wajah teras kotor karena aktivitas di luar ruangan.

Tips Menghindari Wajah Bruntusan

Bruntusan bisa disebabkan karena bakteri dan juga kotoran yang menyumbat pori. Bruntusan masih termasuk ke dalam golongan jerawat. Jadi, penyebab bakterinya bisa sama.

Jika bruntusan disebabkan karena bakteri jerawat, kamu harus menggunakan produk yang berfungsi untuk melawan bakteri jerawat, seper masker Emina untuk bruntusan. Kemudian, bersihkan wajah dengan pembersih yang memang digunakan untuk meringankan bruntusan di wajah.

Selain itu, gunakan skincare yang benar-benar sesuai dengan jenis kulit kamu. Karena terkadang bruntusan juga disebabkan karena penggunaan perawatan wajah yang tidak sesuai dengan jenis kulit. Sehingga menimbulkan reaksi alergi berupa bruntusan.

Melakukan eksfoliasi satu minggu sekali atau seminggu dua kali juga sangat disarankan. Tujuannya adalah membantu membersihkan pori dan juga mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di wajah. Dengan begitu wajah kamu akan lebih siap menerima manfaat dari perawatan kulit wajah yang sedang kamu pakai.

Masker Emina untuk bruntusan merupakan produk yang bisa kamu andalkan. Kemasannya yang praktis bisa kamu bawa kemana-mana. Selain itu masker wajah ini bisa kamu temukan di marketplace atau supermarket terdekat seperti Alfamart dan Indomart.

 

8 Produk Emina untuk Sehari-Hari

produk emina untuk sehari-hari

Kulitmu membutuhkan perawatan setiap hari agar terjaga kesehatannya. Kamu bisa menggunakan produk Emina untuk sehari-hari karena sudah terbukti memberikan hasil yang bagus untuk menjaga kulit.

Produk Emina tidak hanya dijual secara online, tapi kamu juga bisa menemukan produk-produk Emina di Alfamart atau Indomart. Karena harganya yang terjangkau dibandingkan skincare lainnya, Emina seringkali dijadikan sebagai skincare untuk pemula atau remaja.

Produk Emina untuk Sehari-Hari

Nah, buat kamu yang ingin menggunakan produk Emina untuk sehari-hari, kamu bisa memilih beberapa produk rekomendasi di bawah ini.

Emina Bright Stuff Loose Powder

produk emina untuk sehari-hari

Emina memiliki kemasan yang girly, dengan dominan warna pink berpadu dengan warna putih. Perpaduan warna tersebut menggambarkan kecerahan, kesegaran, dan juga kecantikan. Desain kemasan yang cantik bisa mempengaruhi kesan pertama bagi yang melihatnya.

Salah satu produk Emina untuk sehari-hari yang bisa kamu gunakan adalah Loose Powder-nya. Produk Emina yang satu ini banyak dminati karena bisa digunakan untuk berbagai jenis kulit dan juga skin tone.

Selain itu, produk Emina untuk sehari-hari ini memiliki tekstur yang halus dan dapat menyerap minyak berlebih di wajah. Cocok untuk kamu yang punya kulit berminyak sebagai setting powder. Menggunakan bedak ini tidak hanya membuat wajahmu cerah seketika, tapi juga membuat kulitmu terasa lembut.

Jika kamu ingin memiliki produk Emina untuk sehari-hari ini, kamu bisa membelinya dengan harga 17 ribuan saja.

Sun Protection SPF 30

produk emina untuk sehari-hari

Produk Emina untuk sehari-hari selanjutnya adalah Emina Sun Protection SPF 30 PA+++. Menggunakan sunscreen sangat wajib di pagi hari, terutama kamu yang beraktivitas di luar ruangan. Selain itu, indeks UV minimal 3 sudah harus menggunakan sunscreen agar kulit kamu tidak terbakar sinar matahari.

Sunscreen ini tidak hanya berfungsi melindungi tapi juga bisa melembabkan kulit kamu. Karena, di dalamnya terdapat kandungan emollient dan juga aloe vera yang dikenal dapat melembabkan.

Untuk isinya, sunscreen ini berbentuk krim lembut berwarna putih yang ringan dan mudah untuk diaplikasikan. Setelah menggunakan sunscreen kamu bisa melanjutkannya dengan makeup seperti biasa.

Baca ini juga: Sudah Coba Masker Emina untuk Bruntusan?

Produk Emina untuk sehari-hari ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Untuk kemasan tube yang berukuran sedang, dijual dengan ahrga 28 ribu rupiah.

Cheeklit Cream Blush

produk emina untuk sehari-hari

Kalau produk Emina untuk sehari-hari yang satu ini, cocok untuk melengkapi riasan makeup kamu. Berbeda dengan blush yang biasanya berbentuk serbuk padat, blush yang satu ini bentuknya seperti krim.

Jadi, kamu hanya mengoleskan krim ini ke bagian pipi dengan usapan yang tipis saja. Sekilas, krim dari Emina ini berwarna putih. Tapi, ketika sudah digunakan pada pipi akan berubah warna menjadi pink yang natural. Inilah kenapa produk Emina untuk sehari-hari yang satu ini banyak dicari karena tidak menimbulkan efek menor atau bold di wajah. Cocok untuk kamu yang suka dengan riasan natural.

Produk Emina untuk sehari-hari ini tersedia dalam 4 varian, yaitu pink, peach, nudie brown, dan violet. Kamu bisa memilih varian yang disesuaikan dengan warna kulit kamu.

Untuk harganya sendiri, produk Emina untuk sehari-hari ini dijual dengan harga 30 ribu rupiah.

Beauty Bliss BB Cream

produk emina untuk sehari-hari

Produk Emina untuk sehari-hari yang juga banyak dicari adalah BB Cream-nya. Untuk produk ini tersedia 3 varian, yaitu light, natural, caramel. Dan di dalamnya sudah mengandung SPF 32 yang bisa melindungi kulit kamu.

Beauty Bliss BB Cream Emina sebagai produk Emina untuk sehari-hari mengandung vitamin C yang berfungsi untuk mencerahkan. Kemudian ada juga kandungan vitamin E yang membantu menjaga kesheatan kulit kamu.

Produk ini dijual dengan kemasan 20 ml dengan harga 32.500 rupiah.

Emina Magic Potion

produk emina untuk sehari-hari

Liptint dari Emina ini bisa kamu gunakan sebagai salah satu produk Emina untuk sehari-hari. tersedia 6 warna merona yang bisa kamu pilih untuk mewarnai hari-harimu, yaitu Scarlet, Sunglow, Smitten, Sienna, Summer, dan Sassy.

Tekstur lipstik ini seperti cairan yang kental. Menggunakan liptint ini sebagai produk Emina untuk sehari-hari bisa membuat bibirmu lembab. Selain itu, kelebihan lain dari liptint ini adalah warnanya yang tahan lama.

Untuk harga liptint 35 ribuan, sangat wajib kamu coba.

Liquid Lip Shine

produk emina untuk sehari-hari

Selain Emina Magic Potion, kamu juga bisa memilih Liquid Lip Shine sebagai alternatif lipstik untuk sehari-hari. Berbeda dengan yang sebelumnya, produk Emina untuk sehari-hari ini lebih glossy dan transparan jika diaplikasikan pada bibir. Lipstik ini bisa kamu pilih untuk menampilkan kesan makeup yang natural.

Ada 4 varian yang wajib kamu coba, yaitu Buttery Nude, Wineberry, Carnation Pink, dan Cerise Red. Teksturnya yang kental memiliki keunggulan tersendiri karena membuat bibirmu lembab lebih lama. Selain itu, saat diaplikasikan tidak akan meleber ke bibir bagian luar.

Kamu wajib tahu: 6 Jawaban Apakah Sabun Kedas Beauty Aman untuk Wajah?

Lip shine ini dijual dengan harga 38 ribuan dan bisa menjadi salah satu produk Emina untuk sehari-hari.

Emina Mineral Loose Powder

produk emina untuk sehari-hari

Produk Emina untuk sehari-hari ini memiliki tingkat coverage yang tinggi. Menggunakan bedak ini bisa menutupi kekurangan di wajah kamu, seperti bekas jerawat atau noda hitam di wajah. Secara tekstur, loose powder ini sangat halus dan juga ringan. Sehingga tidak menimbulkan efek cakey pada wajah.

Produk Emina untuk sehari-ini ini tersedia dalam 4 varian warna, yaitu Amber, Fair, Ebony, dan Light Beige. Kamu bisa menyesuaikannya dengan warna kulitmu. Secara harga, loose powder ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu 50 ribuan saja.

Emina Mineral Cushion

Emina Mineral Cushion

Produk Emina untuk sehari-hari ini memiliki tingkat coverage medium. Cushion dengan kandungan titanium dioxide ini dapat melindungi kulitmu dari sinar matahari selayaknya sunscreen. Kamu bisa memilih satu dari 3 varian yang tersedia, yaitu light untuk yellow undertone, natural untuk pink undertone, dan caramel untuk neutral undertone.

Kelebihan dari produk Emina untuk sehari-hari ini adalah hasilnya yang dewy matte. Artinya, wajah terlihat glowing namun saat disentuh matte alias tidak berminyak karena memiliki kandungan oil absorber. Cushion juga tidak akan terasa lengket dan bergeser ketika digunakan.

Produk Emina untuk sehari-hari ini juga memberikan efek cerah seketika. Walaupun begitu, tekstur dari cushion ini sendiri adalah ringan sehingga nyaman saat diaplikasikan di wajah.

Menggunakan produk ini sama saja melindungi kulitmu dari sinar UVA dan UVB, karena mengandung titanium dioxide. Bahan ini merupakan bagian dan physical sunscreen dan menjadi favorit banyak orang karena partikelnya yang lebih kecil. Selain itu, Titanioum dioxide juga tidak menimbulkan efek white cast pada wajah.

Produk di atas merupakan produk Emina untuk sehari-hari yang bisa kamu pilih untuk melengkapi hari-harimu. Pastikan kamu menggunakan produk orinya agar terhindar dari efek samping yang merugikan. Selain itu, pastikan juga produk yang kamu beli sesuai dengan jenis kulit kamu.

 

 

Info Produk Beserta Harga Kedas Beauty Di Alfamart

harga kedas beauty di alfamart

Berapa sebenarnya harga Kedas Beauty di Alfamart? Apakah Kedas Beauty dijual di Alfamart?

Kedas Beauty merupakan produk kosmetik lokal rintisan pemuda cantik asal Bali bernama Candra Dewi Maharani. Produk ini ia rintis sejak tahun 2019 bersama dengan pasangannya.

Produk yang sudah mendapatkan sertifikasi dari BPOM ini dipastikan aman untuk digunakan. Bahan aktif yang digunakan pun sudah diformulasikan sesuai takaran dan tidak mengandung bahan yang berbahaya bagi kulit.

Kandungan bahan aktif yang terdapat pada produk ini diklaim mampu mengatasi kulit kusam, mencerahkan warna kulit, serta menambah nutrisi bagi kulit. Produk ini sangat cocok digunakan bagi kamu yang ingin mendapat kulit glowing cerah bersinar.

Lantas, apa saja produk yang ditawarkan Kedas Beauty dan berapa harga Kedas Beauty di Alfamart? Mari kita simak info berikut ini

Info Produk Beserta Harga Kedas Beauty Di Alfamart

harga kedas beauty di alfamartKedas Beauty mengeluarkan produk perawatan kulit yang diklaim mampu mencerahkan warna kulit dengan berbagai produk unggulan seperti brightening soap, new brightening body serum, dan new brightening body scrub.

Produk yang awalnya melakukan penjualan melalui toko online ini mendapatkan respon positif dari banyak customernya. Tak mengherankan bahwa produk Kedas Beauty berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Kosmetik Terbaik pada tahun 2020.

Kamu juga harus tahu: 8 Produk Emina untuk Sehari-Hari

Produk Kedas Beauty berhasil mendapat perhatian masyarakat luas dikarenakan bahan-bahan alami yang mereka gunakan dan khasiat yang telah terbukti pada kulit. Harga produk yang ditawarkan pun cukup terjangkau sehingga banyak masyarakat yang rela untuk membeli dan mencoba produk Kedas Beauty yang bisa awet berbulan-bulan ini.

Fun Fact Nama Kedas Beauty

Kedas Beauty sendiri bukanlah sembarang nama. Kedas berasal dari Bahasa Bali yang memiliki makna bersih. Sementara Beauty dari Bahasa inggris yang bermakna cantik. Sehingga produk Kedas Beauty menawarkan berbagai macam produk perawatan kulit yang akan membuat penggunanya memiliki kulit bersih, cantik, dan terawat.

Berbagai Macam Produk Kedas Beauty

Tidak hanya menjual produk tunggal, Kedas Beauty saat ini sudah memiliki berbagai macam jenis produk yang terdiri dari body serum, body scrub, sabun, dan produk kecantikan lain. Berikut info produk Kedas Beauty.

  1. Kedas Beauty Brightening Soap

harga kedas beauty di alfamartProduk ini telah terdaftar pada BPOM dengan No. BPOM: NA 18201203635. Produk sabun ini dapat digunakan pada seluruh bagian kulit baik di tubuh maupun wajah. Sabun ini mampu menghaluskan tekstur kulit serta mengatasi kulit kusam. Gunakan sabun ini 2 kali dalam sehari.

Selain mencerahkan kulit, sabun ini juga mampu mengangkat debu, kotoran, dan keringat dari kulit, mengangkat sel-sel kulit mati, serta menutrisi kulit sehingga lebih sehat dan elastis.

  1. Kedas Beauty New Brightening Body Serum

harga kedas beauty di alfamartProduk serum badan dari Kedas Beauty ini telah terdaftar pada BPOM dengan No. BPOM: NA 18200108330. Serum ini mengandung berbagai bahan alami seperti coconut oil, propolis extra, swiftlet nest extract, dan olive oil.

Berbagai kandungan tersebut membuat serum ini dapat merawat elastisitas kulit, mempertahankan kelembaban kulit, serta mencegah penuaan dini.

Manfaat lain yang bisa didapatkan dari penggunaan serum ini, yaitu dapat mencerahkan seluruh kulit tubuh, baik dari wajah, tangan, leher, hingga anggota tubuh lainnya. Serum ini juga mampu mengencangkan kulit, melindungi kulit dari radikal bebas, serta menjaga kulit dari paparan sinar UV.

  1. Kedas Beauty New Brightening Body Scrub

harga kedas beauty di alfamartBody scrub yang telah terdaftar di BPOM dengan No. BPOM: NA 18210700156 ini memiliki manfaat dapat mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk. Formulanya yang lembut membuat kulit tidak iritasi saat digunakan.

Kandungan Niacinamide yang berperan sebagai whitening agent yang akan mencerahkan kulit. Scrub ini akan membantu meregenerasi kulit lebih cepat, menutrisi kulit sehingga lebih kenyal dan sehat, membersihkan kulit secara menyeluruh, serta memaksimalkan proses penyerapan produk body serum Kedas Beauty.

Baca juga: Sudah Coba Masker Emina untuk Bruntusan?

Selain 3 produk yang popular tersebut, Kedas Beauty juga mengeluarkan produk lain seperti Lip and Cheek, Lip Serum, Bubble Mask, Gold Jelly, dan Lip Matte. Berbagai produk tersebut bisa kamu beli di Official Store Kedas Beauty maupun reseller resmi yang telah tersebar di seluruh Indonesia.

Kandungan Utama pada Kedas Beauty

Selain telah memiliki sertifikasi BPOM, produk Kedas Beauty juga dikenal mengandung berbagai bahan aktif alami yang mampu menutrisi dan mencerahkan kulit. Berikut beberapa bahan aktif yang terkandung pada produk Kedas Beauty.

  1. Niacinamide

Bahan aktif ini akan membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit wajah seperti dapat mengatasi tanda-tanda penuaan dini, mencegah tumbuhnya jerawat, mengecilkan pori-pori, serta menghilangkan garis halus dan kerutan yang mulai muncul pada wajah.

  1. Titanium Dioxide

Bahan aktif ini sudah tidak asing didengar bagi sebagian orang, khususnya bagi penyuka dan pengamata skincare. Titanium Dioxide merupakan kandungan tabir surya yang berfungsi sebagai UV Protection yang akan melindungi kulit dari paparan sinar UV yang berbahaya bagi kulit.

  1. Tocopherol Acetate

Kandungan yang termasuk Vitamin E ini berfungsi sebagai antioksidan yang akan menangkal radikal bebas, serta menutrisi kulit. Jadi, kamu tidak perlu khawatir untuk berkegiatan seharian di luar maupun dalam ruangan.

  1. Ethyl Ascorbic Acid

Bahan ini memiliki kandungan Vitamin C yang stabil. Kandungan vitamin C diketahui ampuh dalam mencerahkan kulit.

  1. Beta Glucan

Kandungan ini berfungsi dalam menghaluskan dan melembabkan kulit yang biasa kita kenal sebagai moisturizer.

Harga Kedas Beauty di Alfamart

harga kedas beauty di alfamart

Kamu bisa membeli berbagai produk Kedas Beauty secara satuan maupun paket. Bagi kalian yang rumahnya dekat dengan Alfamart dan bertanya-tanya apakah produk Kedas Beauty dapat dibeli di Alfamart? Namun, sayangnya produk ini masih belum tersedia di Alfamart.

Kamu dapat membeli produk perawatan kulit dari Kedas Beauty melalui toko online yang tersedia di berbagai marketplace kesayangan. Tak perlu khawatir akan keaslian produk yang dibeli secara online karena reseller Kedas Beauty telah beredar di banyak wilayah di Indonesia.

Kamu dapat mencari toko yang resmi sebagai reseller dari Kedas Beauty. Umumnya mereka pun juga menjual produk Kedas Beauty melalui marketplace. Setelah melakukan checkout, maka produk asli Kedas Beauty akan dikirimkan langsung ke depan rumah kamu.

Sebagai alternatif, kamu dapat membelinya langsung dari Official Store Kedas Beauty. Kisaran produk yang dijual oleh Kedas Beauty pun sangat terjangkau, yaitu sekitar Rp 40.000 hingga Rp 96.000-an.

Itulah info mengenai harga Kedas Beauty di Alfamart. Ada baiknya sebelum kamu membeli produk dari Kedas Beauty, kamu bisa mencari tahu terlebih dahulu review dari para beauty vlogger atau youtuber kecantikan setelah penggunaan produk. Selain itu, juga pastikan keaslian produk dari toko tempat kamu hendak membeli, ya! Jangan tergiur dengan harga yang kelewat murah.

Kedas Beauty Review, Apa Aman Digunakan?

kedas beauty review

Apakah kamu sedang mencari Kedas Beauty review?

Kedas Beauty saat ini sedang banyak dicari oleh orang karena produknya yang sedang viral. Tak hanya sekedar viral, produk Kedas Beauty diklaim memiliki manfaat yang terbukti dapat mencerahkan kulit wajah secara optimal.

Banyak orang yang mencari tahu mengenai info produk, harga produk, bahan yang dikandung, serta Kedas Beauty review dari para pengguna yang sudah pernah menggunakan produk Kedas Beauty.

Kedas Beauty sendiri tak hanya mengeluarkan satu macam produk untuk mencerahkan kulit, melainkan brand kosmetik lokal yang belum lama berdiri ini sudah mengeluarkan berbagai jenis produk mulai dari sabun badan, body serum, body scrub, lip matte, lip serum, lip and cheek, bubble mask, dan gold jelly.

Kedas Beauty Review, Apakah Aman Digunakan?

Walaupun produk Kedas Beauty terbilang baru di pasaran, namanya saat ini tengah viral. Produk ini bukanlah sembarang kosmetik abal-abal yang tanpa mendapatkan izin edar, melainkan produk ini sudah mendapatkan sertifikasi dari BPOM.

Produk pencerah kulit yang dapat digunakan di wajah maupun badan ini membuat penasaran banyak orang. Pasalnya, kandungan bahan alami yang berada di produk ini diklaim aman dan ampuh dalam mencerahkan kulit serta menutrisi kulit.

Kandungan yang terdapat pada sabun ini di antaranya olive oil, collagen, propolis extra, coconut oil, serta gluthatione. Kandungan tersebut mampu mengecilkan pori-pori wajah, mengencangkan kulit, menyamarkan bekas luka dan kerutan, melembabkan kulti, serta mencegah penuaan dini.

Tak hanya sabun pencerah, Kedas Beauty juga mengeluarkan berbagai jenis produk kosmetik, beberapa di antaranya yaitu produk sabun, serum, body scrub, dan masker. Simak Kedas Beauty review berikut ini pada tiap produknya.

  1. Kedas Beauty Review: New Brightening Body Serum

kedas beauty reviewSerum dari Kedas Beauty yang dapat mencerahkan kulit ini mengandung berbagai bahan aktif yang baik bagi kulit. Kandungannya terdiri dari Niacinamide, Hydrolized Collagen, Shea butter, Glycerin, Titanium Dioxide, dan Beta Vulgaris Root.

Serum ini akan memberikan berbagai manfaat seperti menjaga elastisitas kulit, melembabkan kulit, mengencangkan kulit, melindungi kulit dari sinar UV dan radikal bebas, menghaluskan kulit yang kasar, membantu menyamarkan bekas luka , serta mencerahkan kulit bahkan pada area tertentu seperti ketiak dan selangkangan.

Cek juga: Info Produk Beserta Harga Kedas Beauty Di Alfamart

Cara penggunaan serum ini sangat mudah yaitu dengan membersihkan bagian kulit yang akan digunakan serum sebelum penggunaan, lalu oleskan serum secara merata. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, kamu dapat mengoleskan serum ini secara rutin di pagi dan malam hari.

  1. Kedas Beauty Review: Brightening Soap

kedas beauty reviewProduk sabun yang sempat viral di Tiktok ini sangat laris di pasaran karena manfaat yang dibuktikan dari produk sabun berwarna kebiruan ini. Lantas apa manfaat yang didapat setelah pemakaian produk tersebut berdasarkan Kedas Beauty review?

Sabun ini diklaim mampu mempercepat proses pencerahan warna kulit. Selain itu, seperti pada produk sabun pada umumnya yaitu dapat membersihkan debu dan kotoran pada kulit, mengangkat sel-sel kulit mati, menambah nutrisi pada kulit, menjaga kelembaban kulit, dan mempercepat proses penyerapan produk serum dari Kedas Beauty.

Cara penggunaan sabun ini terbilang mudah. Kamu dapat mengoleskannya pada kulit, lalu dibiarkan selama 1 menit hingga kandungan terserap. Beri sedikit air dan digosok perlahan, kemudian bilas dengan air hingga bersih. Produk ini aman digunakan pada seluruh permukaan kulit.

Formulanya yang ringan membuat produk ini aman digunakan sehari-hari, yaitu sebanyak 1-3 kali sehari. Sabun berwarna biru kehijauan ini pun sangat terjangkau dengan harganya yang sekitar Rp 30.000 saja.

  1. Kedas Beauty Review: Bubble Mask

kedas beauty reviewKedas Beauty mengeluarkan produk Bubble Mask yang mengandung bahan aktif seperti Niacinamide, Beta Glucan, Titanium Dioxide, Ethyl ascorbic acid, dan Tocopherol acetate.

Berdasarkan Kedas Beauty review, produk ini memiliki berbagai manfaat yaitu mencerahkan kulit wajah, melembutkan dan mengaluskan kulit wajah, melindungi kulit dari paparan sinar matahari,  menutrisi kulit, melembabkan wajah, serta mencegah radikal bebas pada wajah.

  1. Kedas Beauty Review: New Brightening Body Scrub

kedas beauty reviewProduk body scrub ini akan optimal digunakan bersamaan dengan produk body serum dari Kedas Beauty yang di mana keduanya akan bekerja dari dalam dan dari luar kulit.

Body scrub akan mempercepat regenerasi sel kulit, merontokkan sel-sel kulit mati, memberihkan kulit tanpa memicu iritasi, menjaga kelembaban kulit, menutrisi kulit agar lebih kenyal dan sehat, memaksimalkan proses penyerapan serum Kedas Beauty, serta sebagai whitening booster,.

Kamu juga bisa menggunakan: 8 Produk Emina untuk Sehari-Hari

Cara pakainya terbilang mudah yaitu hanya dengan menggosokkannya pada kulit tubuh yang ingin dibersihkan. Kamu bisa menggunakan produk ini secara rutin 2-3 kali seminggu sebelum mandi.

Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp 100.000-an saja yang tersedia di Official Store Kedas Beauty.

  1. Kedas Beauty Review: Gold Jelly

kedas beauty reviewGolden jelly dari Kedas Beauty ini memiliki bahan aktif terdiri dari arbutin, pyrifera extract, glycerin, niacinamide, alga hijau, dan titanium dioxide yang akan membantu meregenerasi kulit. Produk ini mampu menghaluskan dan mengenyalkan kulit wajah, menghilangkan flek hitam, serta mencerahkan wajah yang kusam.

Untuk mendapatkan produknya secara resmi kamu dapat mengunjungi Official Store Kedas Beauty pada berbagai marketplace atau pun mengunjungi website kedasbeautyresmi.com. Harganya pun sangat terjangkau. Alternatif lain, kamu dapat membeli produk mereka di reseller resmi yang telah tersebar di seluruh Indonesia.

Bagi kamu yang masih ragu pada keamanan produk Kedas Beauty dirasa wajar karena produk ini masih terbilang baru. Namun, kamu tak perlu khawatir karena produk Kedas Beauty telah terdaftar di BPOM dan bahan aktif yang terkandung di dalam produknya pun terbilang aman untuk kulit.

  1. Titanium Dioxide

Bahan aktif ini merupakan kandungan tabir surya yang akan menjaga kulit kamu dari sinar UV yang dapat merusak kulit.

  1. Niacinamide

Kandungan alami Niacinamide mampu mencegah pertumbuhan jerawat, mengecilkan pori-pori, serta mengatasi penuaan dini.

  1. Ethyl Ascorbic Acid

Bahan ini memiliki kandungan Vitamin C yang dikenal baik dalam mencerahkan kulit.

  1. Tocopherol Acetate

Kandungan Tocoperol Acetate pada Vitamin E akan menutrisi kulit dan sebagai antioksidan sehingga kulit terlindungi dari radikal bebas.

  1. Beta Glucan

Bahan aktif ini akan membantu melembutkan dan menghaluskan kulit.

Walaupun produk Kedas Beauty telah terdaftar di BPOM, ada baiknya sebelum membeli produk tersebut kamu dapat berkonsultasi pada ahli kecantikan seperti dokter kulit. Dan sesuaikan produk yang akan digunakan dan kandungannya terhadap jenis kulit kamu untuk menghindari efek samping yang tidak diinginkan.

Demikian informasi mengenai Kedas Beauty review yang terbukti dapat mencerahkan kulit serta aman untuk berbagai jenis kulit. Bagi kamu dengan masalah kulit berjerawat sangat disarankan untuk menggunakan produk Kedas Beauty karena dengan pemakaian yang rutin maka jerawat akan hilang dan wajah menjadi mulus.

Sudah Tahu 7 Manfaat Emina Tone Up Cream?

manfaat emina tone up cream

Tahukah kamu manfaat Emina tone up cream?

Emina mengeluarkan produk perawatan kulit yang disesuaikan dengan kebutuhan permasalahan kulit wanita. Mulai dari face wash, masker, hingga tone up cream. Ada banyak alasan mengapa tone up cream lebih banyak diminati.

Daripada penasaran, yuk cari tahu apa saja manfaat Emina tone up cream yang bisa kamu dapatkan!

Manfaat Emina Tone up Cream

manfaat emina tone up creamSecara umum, manfaat Emina tone up cream adalah sama untuk semua wanita. Hanya saja, ada yang dapat merasakan manfaat Emina tone up cream dalam waktu singkat, serta ada pula yang membutuhkan waktu yang cukup lama.

Ini dia daftar manfaat Emina tone up cream untuk wajah!

Manfaat Emina Tone up Cream #1 Mencerahkan Kulit

Manfaat Emina tone up cream yang paling terkenal adalah mencerahkan kulit. Manfaat ini bisa kamu rasakan langsung setelah mengaplikasikan tone up cream di wajah. Manfaat Emina tone up cream yang dapat mencerahkan wajah ini disebabkan karena Extract Summer Plum yang ada di dalamnya.

Manfaat Emina tone up cream yang satu menjadi primadona di kalangan wanita. Karena wajah bisa langsung tampak cerah tanpa harus menunggu waktu berminggu-minggu seperti menggunakan produk pemutih kulit.

Manfaat Emina Tone up Cream #2 Menghaluskan Kulit

Siapa yang menyangka, manfaat Emina tone up cream juga bisa menghaluskan kulit kamu. Krim ini dapat diaplikasikan pada wajah dengan mudah. Teksturnya yang ringan sehingga mampu menutupi tekstur wajah yang tidak rata sehingga menimbulkan efek halus di kulit.

Manfaat Emina tone up cream yang satu ini bisa kamu dapatkan secara instan.

Manfaat Emina Tone up Cream #3 Menyamarkan Noda di Wajah

manfaat emina tone up creamKamu bisa mengandalkan manfaat Emina tone up cream yang satu ini untuk menyamarkan noda di wajah kamu. Saat mengaplikasikan krim ini, segala kekurangan di wajah dapat ditutupi dengan sempurna. Pastikan kamu menggunakan tone up cream Emina dengan rata agar tidak ada bagian yang lebih gelap.

Menfaat Emina tone up cream ini bisa langsung kamu rasakan. Namun, efek ini juga bisa hilang ketika kamu menghapus tone up cream dari wajah.

Manfaat Emina Tone up Cream #4 Melembabkan

Untuk kamu yang punya kulit kering, jangan takut menggunakan Emina tone up cream. Karena manfaat Emina tone up cream dapat melembabkan wajah kamu. Sebab, merupakan moisturizer yang tentu saja mengunci kelembaban di wajah kamu.

Tone up cream juga tidak mengandung alkohol yang mana bisa menyebabkan kulitmu kering. Maka dari itu, krim ini bisa digunakan untuk kulit yang sensitif sekalipun.

Baca juga: Kedas Beauty Review, Apa Aman Digunakan?

Manfaat Emina Tone up Cream #5 Dapat Dijadikan sebagai Primer

Manfaat Emina tone up cream juga dapat dijadikan sebagai primer lho! Karena, wajah kamu tampak cerah seketika ketika menggunakan krim ini. Dan wajah pun siap untuk dilapisi makeup seperti biasanya.

Keunggulan dari tone up cream Emina ketika dijadikan sebagai primer adalah hasilnya yang lebih natural dan juga lebih tipis jika dibandingkan dengan primer. Wajar saja kalau produk ini sering dijadikan pilihan bagi mereka yang suka menggunakan makeup natural. Karena lebih cocok untuk menyempurnakan makeup sehari-hari.

Manfaat Emina Tone up Cream #6 Melindungi Wajah dari Sinar Matahari

Tahukah kamu kalau manfaat Emina tone up cream juga bisa melindungi kulitmu dari sinar matahari? Ya, karena krim ini sudah mengandung SPF yang cara kerjanya sama dengan penggunaan sunscreen. Walaupun menggunakan sunscreen, kamu tidak disarankan berada di bawah sinar matahari dalam jangka waktu yang lama.

Manfaat Emina Tone up Cream #7 Dapat Digunakan Semua Jenis Kulit

Berbeda dengan produk kecantikan tertentu yang biasanya diformulasikan khusus untuk jenis kulit tertentu, tone up cream dari Emina ini justru bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Mulai dari kulit normal, berminyak, berjerawat, kombinasi, hingga sensitif.

Manfaat Emina tone up cream ini bisa kamu dapatkan karena produk ini tidak mengandung mineral oil dan alkohol. Sehingga lebih aman untuk digunakan oleh semua jenis kulit.

Tips Mendapatkan Manfaat Emina Tone Up Cream

manfaat emina tone up creamAgar mendapatkan manfaat Emina tone up secara maksimal, kamu harus tahu beberapa aturan pemakaian dari tone up cream ini.

  1. Tidak Digunakan Setiap Hari

Tone up apa pun, termasuk Emina tidak boleh digunakan setiap hari. Karena, tone up cream bersifat keras sehingga bisa menyebabkan kulitmu iritasi. Biasanya, krim yang bisa menyebabkan wajah putih memang bersifat keras.

Selain itu, jangka panjangnya kalau digunakan setiap hari adalah menyebabkan warna kulit tidak merata dan justru semakin kusam dibandingkan sebelumnya.

Baca juga: Info Produk Beserta Harga Kedas Beauty Di Alfamart

Waktu yang tepat untuk menggunakan tone up cream adalah ketika kamu ingin menggunakan makeup yang praktis. Atau ketika ada acara-acara penting saja untuk meminimalisir efek samping dari penggunaan tone up cream.

  1. Gunakan dengan Tipis

manfaat emina tone up creamUntuk mendapatkan manfaat Emina tone up cream, kamu tidak perlu menggunakannya dengan tebal. Karena, dengan usapan tipis saja, wajah kamu sudah terlihat cerah dan mampu menyamarkan kekurangan yang ada di wajah kamu.

Karena, penggunaan tone up cream yang terlalu tebal bisa mengakibatkan warna kulit yang terlalu putih. Sehingga terdapat perbedaan yang mencolok antara wajah dan bagian kulit lainnya. Hasil makeup pun tidak akan terlihat natural.

  1. Gunakan dengan Tepat

Tone up cream sebaiknya digunakan setelah kamu menggunakan skincare dan juga sunscreen. Namun, tone up dijadikan sebagai base makeup, sehingga pemakaiannya tentu saja sebelum makeup. Penggunaan yang tepat akan memberikan manfaat Emina tone up cream yang tepat pula.

Saat kamu mengaplikasikan tone up, sebaiknya didiamkan terlebih dahulu selama 2 sampai 3 menit agar formulanya meresap ke dalam kulit. Selain itu, tone up cream bisa kamu gunakan di pagi atau malam hari.

Jadi, jangan sampai lupa dengan urutannya ya!

  1. Pakai Produk yang Terjamin

Sebelum menggunakan Emina tone up cream, ada baiknya kamu membeli produk tersebut di tempat-tempat terpercaya. Seperti di star seller marketplace, distributor kosmetik terpercaya, atau di supermarket terdekat seperti Alfamart dan Indomart.

Selain itu, sangat penting untuk memperhatikan nomor BPOM yang tercantum  untuk memastikan keaslian produk. Jangan lupa juga untuk selalu mengecek tanggal expired suatu produk. Biasanya, di kemasan tidak dicantumkan tanggan expired, hanya tanggal pembuatan saja. Namun, kamu bisa membaca informasi lainnya pada kemasan seperti masa pakai setelah produk dibuka.

Emina tone up cream dapat kamu beli dengan harga yang terjangkau. Dengan kemasan tube berukuran 20 ml, kamu bisa membelinya dengan harga sekitar 20 ribuan saja. Akan tetapi, produk ini sangat hemat karena pemakaiannya juga tidak terlalu tebal. Sehingga bisa digunakan sampai berbulan-bulan.

Jadi, sekarang kamu sudah tahu kan manfaat Emina tone up cream?

 

Berkenalan dengan 7 Produk Emina dan Manfaatnya

produk emina dan manfaatnya

Kalau berbicara produk skincare, siapa sih yang tidak kenal dengan Emina? Brand ini masih satu pabrik dengan brand seperti Make Over dan Wardah. Produk Emina sangatlah beragam. Tapi, kali ini kita akan mengulas produk Emina dan manfaatnya.

Sekilas Profile Emina

Sebagaimana sekilas dijelaskan di paragraf atas, produk skincare Emina masih terbilang ‘bersaudara’ dengan Wardah maupun Make Over. Tepatnya dibawah naungan PT. Paragon Technology and Innovation.

Dalam satu perusahaan yang memiliki produk yang sama namun ada beberapa merk, sudah pasti ada perbedaan di antara ketiga merk tersebut. Mulai dari kandungan, manfaat, hingga segmen pasar yang akan dibidik. Sehingga baik Emina, Wardah, dan Make Over, memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing.

Emina sendiri membidik pasar kalangan remaja, sehingga dari segi harga yang dilepas di pasar relatif murah agar terjangkau di segmen pasar tersebut. Bahkan ada produk yang sudah bisa digunakan untuk anak usia 12 tahun, semisal Bright Stuff Moisturizing Cream.

Produk Emina dan manfaatnya memang sangat cocok bagi kalangan remaja dengan masalah kulit yang sangat beragam. Emina menjawab semua masalah kulit tersebut dengan menciptakan berbagai produk dengan manfaat yang spesifik.

Selain itu, desain kemasan serasa sudah di desain untuk kalangan remaja putri. Kamu bisa lihat mayoritas kemasan dan kombinasi warnanya sangat girly dan fun. Ukurannya juga sangat pas ditaruh pada tas kecil atau bahkan saku celana. Sangat cocok bagi kalangan remaja yang memiliki karakter selalu aktif dan menginginkan semua serba praktis atau cepat.

Produk Emina dan Manfaatnya

Secara umum, klasifikasi produk Emina disesuaikan berdasarkan kondisi kulit wajah. Ada yang khusus untuk kulit berminyak, untuk yang berjerawat, kulit yang kering, hingga untuk yang khusus memutihkan kulit wajah.

Dengan klasifikasi masalah kulit di atas, maka tentu banyak sekali varian produk yang dikeluarkan Emina. Simak beberapa produk Emina dan manfaatnya yang sudah kami susun berdasarkan sumber terpercaya di bawah ini.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Dot Burst Face Wash

produk emina dan manfaatnyaBagi kamu yang memiliki jenis kulit yang berminyak, maka produk ini adalah salah satu unggulan dari Emina. Berjenis scrub, sabun wajah ini bisa membersihkan kotoran dan merontokkan sel kulit mati.

Emina Dot Burst juga bisa mengendalikan minyak berlebih. Minyak berlebih selain mengganggu penampilan, juga bisa menjadi pemicu penumpukan kotoran yang lebih cepat pada pori-pori kulit.

Baca juga: Sudah Tahu 7 Manfaat Emina Tone Up Cream?

Tidak mengandung pewarna maupun parfum, membuat sabun wajah jenis ini sangat aman bahkan untuk kamu yang memiliki tipikal kulit kering sekalipun.

Untuk harga jangan khawatir ya, karena cukup terjangkau sekali dengan manfaat sebagaimana di atas. Kisaran harganya hanya 20 ribuan saja.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Bright Stuff Face Wash

produk emina dan manfaatnyaKombinasi antara ekstrak summer plum dan vitamin B3, membuat produk Emina yang satu ini memiliki fungsi yang baik untuk mencerahkan wajah.

Produk Emina dan manfaatnya cocok juga untuk digunakan sehari-hari karena juga memiliki fungsi memberikan dan menjaga kelembaban kulit wajah kamu. Kulit wajah yang terjaga kelembabannya tidak akan mudah kering dan kusam.

Keharuman sabun wajah ini juga unik dan menyegarkan. Dengan kemampuan dan manfaatnya seperi itu, harganya terjangkau yakni kisaran 15 – 20 ribuan saja.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Double Bubble

produk emina dan manfaatnyaSatu lagi sabun wajah dari Emina yang cocok digunakan untuk sehari-hari, yakni Emina Double Bubble Face Wash. Kandungan yang aman dan bagus buat kulit wajah seperti vitamin B3 serta ekstrak licorice, menjadikan Double Bubble cocok sebagai skincare harian.

Wangi dari produk ini bisa dibilang sangat soft atau tidak terlalu menyengat, ini sangat cocok bagi kamu yang tidak terlalu suka parfum. Aroma yang lembut itu juga memiliki efek terapi karena menyegarkan.

Emina Double Bubble dapat kamu temukan di berbagai toko yang ada di sekitar kamu. Harganya sangat cocok untuk kantong remaja, yakni 18 ribuan.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Micellar Water Drop Cleanser Bright Stuff

produk emina dan manfaatnyaTekadang sebagai wanita karir, kamu akan dihadapkan kebutuhan tampil cantik namun waktu yang dimiliki terbatas untuk melakukan perawatan dasar wajah. Alhasil, seringkali pembersihan wajah tidak dilakukan secara maksimal.

Emina melihat kebutuhan seperti ini sehingga mengeluarkan produk yang cukup populer, yakni Micellar Water Drop Cleanser Bright Stuff. Kemampuan atau manfaat dari skincare yang satu ini adalah membersihkan kotoran dan bekas make up dengan cepat.

Kandungannya cleansing agent dan summer plum, akan membuat wajah tampak makin cerah. Bekas make up yang biasanya sulit dihapus, akan dengan mudah terangkat.

Untuk produk yang satu ini, Emina membanderol dengan harga yang sedikit lebih mahal dari beberapa produk di atas. Namun masih bisa terjangkau di kalangan remaja, yakni kisaran 30 ribuan.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Ms. Pimple Acne Solution

produk emina dan manfaatnyaKali ini buat kamu yang mengalami masalah yang serius terkait jerawat. Memang jerawat menjadi masalah yang bisa dibilang sangat umum di kalangan para remaja. Tapi jangan khawatir, karena Emina juga punya produk untuk mengatasi masalah ini.

Produk yang bernama Ms. Pimple Acne Solution ini mengandung sallicylic acid yang memiliki fungsi memberantas jerawat yang membandel.

Karena biasanya jenis kulit berminyak yang menjadi salah satu penyebab wajah berjerawat. Produk ini dilengkapi pula dengan kombinasi witch hazel dan zinc, yang membantu mengontrol masalah kulit berminyak penyebab jerawat.

Buat kamu yang memiliki kulit sensitif terhadap alkohol dan detergen, maka Ms. Pimple ini  sangat cocok karena tidak mengandung alkohol dan sangat sedikit busanya. Dan untuk kisaran harganya pas di kantong anak sekolahan, yakni kisaran 18 ribuan.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Dirt-Less In Sight Make Up Remover

produk emina dan manfaatnyaDilihat dari namanya saja sudah jelas apa manfaat atau fungsi dari produk unggulan Emina yang satu ini. Yup, tepat sekali! Produk ini digunakan untuk membersihkan make up bahkan yang waterproof sekalipun.

Selain make up wajah, lisptik dan eyeliner juga bisa dibersihkan dengan mudah menggunakan Dirt-Pess In Sight Make Up Remover.

Kemasan yang terbilang kecil, bisa kamu bawa kemana-mana sehingga setelah acara bisa dengan mudah dan cepat membersihkan make up. Produk yang memiliki manfaat yang besar ini hanya dibanderol dengan harga yang relatif murah, kisaran 25 ribuan saja.

  1. Produk Emina dan Manfaatnya: Creamy Lip Tint

produk emina dan manfaatnyaSelain produk untuk kulit wajah, Emina juga memiliki produk berkualitas untuk menjaga kelembaban bibir, yakni Emina Creamy Lip Tint.

Wajib baca: Kedas Beauty Review, Apa Aman Digunakan?

Selain memiliki fungsi menjaga kelembaban atau menghidrasi bibir agar tidak mudah kering dan pecah, Creamy Lip Tint juga tersedia beragam warna sehingga bisa mempercantik penampilan kamu.

Itulah beberapa produk Emina dan manfaatnya. Tentu masih banyak sekali varian produk dari Emina. Namun, produk-produk di atas bisa dibilang cukup populer di kalangan remaja. Tunggu apalagi, coba produk Emina yang sesuai dengan masalah yang kamu hadapi.

5 Manfaat Toner Emina yang Wajib Kamu Tahu

manfaat toner emina

Sebenarnya apa saja manfaat toner Emina bagi kulit wajah? Yuk, kenali lebih jauh!

Produk perawatan kulit bukan hanya sekedar pembersih wajah atau sabun cuci muka, melainkan terdiri dari beberapa rangkaian. Di antaranya yang paling mendasar adalah produk pembersih atau cleanser, toner, dan pelembab atau moisturizer. Salah satu produk penting yang akan dibahas kali ini yaitu produk toner.

Sayangnya, banyak orang yang melewatkan tahap penggunaan toner tersebut. Padahal manfaat toner Emina bagi kulit wajah sangat banyak, lho! Pembersih wajah yang kamu gunakan umumnya membuat kelembaban kulit menjadi berkurang. Nah, di sinilah fungsi toner tersebut berperan. Cari tahu lebih lanjut, yuk, berbagai manfaat toner Emina!

Berbagai Produk dan Manfaat Toner Emina

Emina sebagai brand kosmetik lokal yang menargetkan pasar usia remaja mengeluarkan produk toner yang tentunya cocok dan aman bagi kamu yang masih awam dengan dunia skincare.

Jenis-jenis Toner

  1. Manfaat Toner Emina: Hydrating Toner

Hydrating toner yang mengandung bahan pelembab seperti glycerin dan hyaluronic acid ini memiliki fungsi dalam melembabkan dan menghidrasi kulit wajah yang kering setelah melakukan pembersihan wajah atau setelah pemakaian exfoliating toner.

  1. Manfaat Toner Emina: Exfoliating Toner

Sesuai dengan namanya yaitu exfoliating yang berarti manfaat toner Emina ini akan melakukan eksfoliasi kulit, di mana sel-sel kulit mati akan terangkat dari kulit wajah. Berbeda dengan hydrating toner yang dikhususkan untuk melembabkan kulit wajah, toner ini besifat seperti facial scrub.

Exfoliating toner akan mengangkat kotoran dan sel-sel kulit mati, membersihkan pori-pori wajah, serta meregenerasi sel-sel kulit sehingga kulit terlihat lebih segar, cerah, dan bercahaya. Kandungan yang ada pada exfoliating toner ini yaitu BHA (Beta Hydroxy Acid), AHA (Alpha Hydroxy Acid), atau PHA (Poly Hydroxy Acid).

Baca juga: Berkenalan dengan 7 Produk Emina dan Manfaatnya

Toner jenis ini sebaiknya digunakan cukup sebanyak 2-3 kali tiap minggunya agar tidak terjadi pengelupasan kulit sehingga kulit menjadi iritasi. Setelah penggunaan toner ini ada baiknya menggunakan hydrating toner ataupun moisturizer agar kulit tidak kering.

Produk Toner Emina

  1. Manfaat Toner Emina: Emina Double The Moist Face Toner

Hadir dalam kemasan botol plastik yang transparan, toner Double The Moist dari Emina ini memiliki kandungan utama yaitu chamomile dan aloe vera. Sesuai dengan namanya, manfaat toner Emina ini akan membantu menyegarkan dan melembabkan kulit wajah. Sangat cocok digunakan bagi kamu yang memiliki wajah kering.

Diperkaya dengan kandungan castor oil yang akan membantu mencegah terbentuknya jerawat dan melawaan tanda penuaan. Sayangnya, manfaat toner Emina ini kurang cocok bagi kulit yang sensitif karena mengandung parfum dan paraben sehingga harus lebih berhati-hati.

Cara penggunaan toner ini sangat mudah, kamu hanya perlu menuangkan isinya pada kapas secukupnya. Kemudian, tepuk-tepuk pada wajah dan leher lalu diamkan sekitar satu menit. Setelah itu, kamu dapat melanjutkan penggunaan essence atau serum. Untuk mendapatkan manfaat toner Emina ini, kamu hanya perlu mengeluarkan dana sekitar Rp 25.000 untuk 50 ml.

  1. Manfaat Toner Emina: Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Toner

manfaat toner eminaToner Emina yang satu ini diformulasikan khusus bagi kamu yang memiliki kulit wajah dengan pori-pori besar. Namun, tidak dilarang bagi kamu dengan kulit normal yang ingin menggunakannya.

Toner Ms. Pimple dari Emina ini mengandung zinc gluconate yang mampu mengatasi jerawat di wajah. Selain itu, terdapat kandungan witch hazel yang akan membunuh bakteri pada kulit, yang juga sebagai sumber penyebab masalah jerawat.

Diperkaya dengan kandungan astringent, manfaat toner Emina ini akan mengecilkan pori-pori, mengurangi produksi minyak, serta menenangkan kulit yang kemerahan karena jerawat. Ditambah dengan kandungan glycolic acid yang akan merangsang produksi kolagen dan meregenerasi kulit, serta aloe vera yang akan memberi kelembaban pada kulit.

Produk ini aman bagi kamu dengan kulit sensitive karena tidak mengandung alcohol dan paraben. Harga produk ini dibanderol sekitar Rp 25.000 untuk ukuran 50 ml.

  1. Manfaat Toner Emina: Emina The Bright Stuff Face Toner

manfaat toner eminaVarian toner Emina ini memiliki manfaat yang beragam. Produk yang mengandung Niacinamide ini berfungsi untuk melembabkan dan mencerahkan kulit wajah.

Dilengkapi dengan kandungan castor oil untuk melakukan detoksifikasi dan glycolid acid atau AHA yang akan melakukan eksofiliasi kulit sehingga kulit menjadi lebih cerah. Selain itu, terdapat kandungan ulva lactuca extract atau ganggang hijau yang kaya vitamin A, vitamin B1, dan vitamin C.

Produk ini pun lebih aman bagi kulit sensitif karena tidak mengandung paraben atau alcohol yang dapat mengakibatkan iritasi pada kulit. Namun, karena terdapat kandungan parfum mungkin akan sedikit mengganggu bagi kamu yang tidak terbiasa dengan kosmetik yang memiliki wewangian.

  1. Manfaat Toner Emina: Emina Witch Power Face toner

manfaat toner eminaSesuai dengan nama produknya, toner Witch Power dari Emina ini mengandung witch hazel, tanaman asal Amerika Utara. Manfaat toner Emina ini membantu mengurangi dan mengatasi jerawat dan masalah kulit sensitif.

Toner ini dilengkapi dengan kandungan aloe vera yang akan melembabkan dan menenangkan kulit wajah. Tentunya produk ini juga lebih aman bagi kulit sensitif karena bebas dari kandungan alkohol, silikon, paraben, serta sulfat yang dapat membuat kulit iritasi.

Baca juga: Sudah Tahu 7 Manfaat Emina Tone Up Cream?

Selain itu, terdapat bahan aktif yaitu glycolic acid serta lactic acid yang berfungsi sebagai anti aging. Namun, karena kandungan tersebut bisa membuat produk ini menyebabkan iritasi pada kulit jika tidak tahan. Sehingga ada baiknya lakukan tes terlebih dahulu pada punggung tangan sebelum mengaplikasikan toner pada wajah.

Cara pengguaannya pun sama seperti toner yang lainnya. Manfaat toner Emina ini akan maksimal bagi kamu yang memiliki jenis kulit normal hingga berminyak. Harga produk ini dibanderol sekitar Rp 25.000 untuk ukuran 50 ml.

  1. Manfaat Toner Emina: Emina Skin Buddy Face Toner

manfaat toner eminaToner ini merupakan varian toner terbaru dari Emina yang wajib kamu tahu. Manfaat toner Emina yang satu ini diformulasikan khusus untuk menghidrasi kulit kering serta menenangkan kulit yang kemerahan.

Formula toner dengan tekstur yang ringan ini nyaman digunakan di kulit dengan bau yang tidak menyengat serta tidak meninggalkan rasa lengket pada kulit Manfaat toner Emina juga memberikan efek lembab yang terasa, namun tenang saja toner ini tidak akan berlebihan bagi kulit yang berminyak.

Kemudian, memberikan efek menenangkan pada kulit iritasi dan kemerahan, formula pH balance dapat menjaga kesehatan kulit, menghidrasi kulit dalam jangka waktu lama, tidak menghasilkan bau menyengat, menyamarkan pori-pori kulit, serta memberi kesegaran saat toner digunakan.

Cara penggunaan produk sangat mudah, sama seperti produk toner Emina lainnya. Hraga produk ini juga sangat terjangkau yaitu hanya sekitar Rp 27.500 untuk ukuran 100 ml.

Itulah daftar manfaat toner Emina yang perlu kamu ketahui. Berbagai produk yang ditawarkan tentunya telah teruji dan terbukti memberikan manfaat, khususnya cocok bagi kulit remaja. Jika kamu tertarik, jangan lupa untuk cek terlebih dahulu jenis kulit mukamu ya agar dapat memilih toner yang sesuai dengan kebutuhan. Selamat mencoba!