Cara Cek Keaslian Produk Scarlett

cara cek keaslian produk Scarlett

Bagaimana cara cek keaslian produk Scarlett?

Kamu mungkin sedang mencari informasi tentang cara cek keaslian produk Scarlett Whitening. Wajar saja, sebagai pengguna baru, informasi seperti inilah yang pertama kali dicari. Selain agar mudah membedakan produk yang asli dan palsu, cara ini juga untuk menjaga keamanan dan menghindari efek samping yang berbahaya bagi tubuh.

Untuk kamu yang sudah lama menggunakan produk Scarlett Whitening, pasti tahu betul perbedaan produk ori dan palsunya. Namun, berbeda dengan mereka yang baru sekali dua kali menggunakannya. Apalagi, Scarlett melakukan perubahan pada desain kemasannya.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett

Produk Scarlett yang asli memiliki ciri khusus yang tidak dimiliki oleh produk palsu. Saat kamu membeli salah satu produknya, kamu wajib melakukan cara cek keaslian produk Scarlett. Dengan begitu kamu terhindar dari kerugian dan secara tidak langsung memutus rantai penjualan produk Scarlett palsu.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Hologram

cara cek keaslian produk ScarlettBaik kemasan baru maupun kemasan lama produk Scarlett terdapat stiker hologram pada badan kemasannya. Stiker ini tampak mengkilap saat terkena cahaya. Di bagian tengahnya terdapat tulisan SCARLETT. Sedangkan untuk produk dengan kemasan lama hanya terdapat huruf S saja di stikernya.

Baca juga: Bagaimana Cara Cek Barcode Scarlett Whitening?

Saat kamu mencoba membuka stiker tersebut, stiker akan meninggalkan bekas yang mirip sekali dengan sarang lebah. Dan, di bawah tulisan SCARLETT terdapat nomor seri yang biasanya diawali dengan huruf S. Nomor seri ini berbeda-beda untuk tiap produknya. Dan kamu bisa memindai nomor seri ini.

Cara memindainya sangat mudah. Kamu hanya perlu mengunjungi lama verify.scarlettwhitening.com. Kemudian, masukkan nama, email, nomor telepon, dan nomor seri yang ada pada stiker hologram. Setelah semua data diisi dengan benar, klik tombol cek keaslian produk.

Kalau produk yang kamu beli adalah asli, akan muncul tulisan bahwa produk tersebut 100% original. Sebaliknya, apabila nomor seri yang kamu masukkan tidak terdaftar, produk yang kamu beli adalah palsu.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Range Harga

cara cek keaslian produk ScarlettKamu mungkin sering menjumpai produk-produk Scarlett dijual dengan harga yang variatif. Kalau melihat dari harganya, bagaimana cara cek keaslian produk Scarlett?

Sebagain informasi, range harga yang masih diwajari adalah kisaran 50 ribu hingga 75 ribu per produk. Harga yang lebih rendah biasanya dijual oleh distributor yang membeli dalam jumlah besar. Sedangkan untuk harga 75 ribu adalah harga resmi yang memang sudah ditetapkan oleh Scarlett.

Karena, pada dasarnya tidak ada aturan pasti produk Scarlett harus dijual dengan harga berapa. Hanya saja, jika harga yang dijual tidak masuk akal, sudah pasti kualitasnya juga patut diragukan bukan?

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Tulisan yang Timbul

Tahu gak sih, kalau kemasan Scarlett memiliki tulisan timbul di bagian badannya? Terutama untuk produk Shower Scrub dan Body Lotion-nya. Kamu bisa meraba tepat di bagian atas label stiker. Di sana kamu akan menemukan tulisan Scarlett yang transparan dan terasa timbul saat dipegang.

Lalu bagaimana dengan produk palsunya? Biasanya, produk palsu tidak memiliki ciri khusus ini. Karena mereke menggunakan botol yang mirip dengan Scarlett Whitening.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Legalitas Produknya

Perlu kamu tahu, bahwa semua produk Scarlett Whitening sudah mengantongi izin BPOM dan Halal. Ketika kamu membeli suatu produk, perijinan ini sangat penting untuk kamu pertimbangkan. Karena berkaitan dengan kemanan produk dan juga kehalalan bahan-bahan yang digunakan.

Bagaimana caranya tahu kalau produk tersebut sudah terdaftar BPOM dan Halal?

Pertama, kamu bisa cek di label kemasannya. Karena setiap produk yang sudah mengantongi izin, wajib untuk mencantumkannya di label kemasan. Kedua, kamu bisa cek langsung di laman resmi BPOM dan Halal. Dengan begitu kamu bisa mendapatkan informasi yang akurat apakah produk tersebut sudah mengantongi izin ataukah belum.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Teksturnya

cara cek keaslian produk ScarlettBuat kamu yang sudah terbiasa memakai produk-produk dari Scarlett mungkin sudah terbiasa merasakan teksturnya. Namun, bagaimana dengan yang belum pernah mencobanya?

Sebagai gambaran, setiap produk Scarlett memiliki tekstur yang berbeda-beda. Untuk produk body lotion, teksturnya cenderung creamy dan mudah meresap. Formulanya juga ringan dan memiliki efek tone up. Jadi, kulitmu tampak lebih cerah seketika.

Baca juga: Bagaimana Cara Cek Barcode Scarlett Whitening?

Kemudian, untuk shower scrub dan facial wash-nya memiliki tekstur yang semi cair dengan butiran-butiran lembut di dalamnya. Khusus untuk facial wash terdapat rose petal di dalamnya. Berbeda dengan body scrub yang meskipun sama-sama memiliki butiran-butiran namun teksturnya lebih kasar. Karena memang body scrub bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati.

Lalu, ada serum yang teksturnya ringan, konsentrat, tidak terlalu cair dan kental, serta cepat meresap ke dalam kulit. Karena teksturnya yang ringan inilah, meskipun kamu menggunakannya 2-3 tetes tapi bisa diratakan untuk satu wajah. Selain itu, serum tidak meninggalkan efek lengket di kulit.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Aroma Produk

Salah satu yang membuat produk-produk Scarlett dicintai adalah dari aroma produknya. Aroma khas dari Scarlett adalah soft dan menyegarkan. Cocok buat kamu yang tidak terlalu suka dengan aroma yang menyengat.

Misalnya saja untuk body lotion Romasa yang memiliki aroma powdery. Kemudian untuk body lotion varian Fantasia yang memiliki aroma menyegarkan.

Apabila kamu menemukan produk Scarlett dengan aroma yang menyengat, mungkin itu bukanlah produk asli Scarlett. Untuk memastikannya, kamu bisa mengecek ciri-ciri produk Scarlett yang lainnya.

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett dari Jenis Produk

cara cek keaslian produk ScarlettSaat ini, Scarlett sudah menjual beberapa jenis produk untuk perawatan kulit wajah dan tubuh hingga rambut.

Body Scrub dan Body Shower

Produk ini khusus untuk kamu yang ingin mencerahkan kulit secara merata. Karena, menggunakan kedua produk ini dapat meregenerasi kulitmu, sehingga lebih sehat dan sel-sel kulit mati bisa terangkat dengan maksimal.

Selain mencerahkan, kedua produk ini juga bisa melembabkan kulit. Terutama untuk kamu yang memiliki kulit kering. Selain itu, kulitmu menjadi lebih halus berkat butiran scrub yang ada pada produk ini.

Body Lotion

Setelah menggunakan body scrub dan body shower, kamu bisa melanjutkan perawatan kulit menggunakan body lotion. Produk ini dapat melindungi kulitmu dari sinar matahari langsung serta mencerahkan kulit lebih cepat. Karena produk ini mengandung Glutathione dan juga vitamin E yang berperan dalam mencerahkan kulit.

Hair & Conditioner

Kalau kamu memiliki masalah rambut seperti ketombe, rambut kering, sulit memanjangkan rambut, dan permasalahan lainnya, kamu bisa menggunakan Hair Treatment Scarlett dan Conditioner-nya. Kombinasi kedua produk ini akan menutrisi kulit kepala dan rambut kamu agar lebih sehat dan terbebas dari masalah rambut yang mengintai.

Day Cream, Night Cream, dan Serum

Ketiga rangkaian produk perawatan kulit wajah ini bermanfaat untuk mencerahkan, melembabkan, dan mengatasi jerawat. Tergantung dari jenis mana yang kamu pilih.

Nah, sekarang sudah tahu kan cara cek keaslian produk Scarlett?

7 Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett

cara mengecek keaslian produk scarlett

Bagaimana cara mengecek keaslian produk Scarlett?

Scarlett Whitening sebagai brand kecantikan yang walaupun usianya masih seumur jagung ini, namun telah banyak dicintai oleh masyarakat Indonesia. Banyak konsumen yang telah menghabiskan berbotol-botol produk mereka karen khasiatnya yang dapatĀ  membuat kulit menjadi terlihat lebih cerah ini.

Scarlett Whitening menjual berbagai produk kecantikan yang terdiri dari body care, face care, dan hair care. Produk yang telah terdaftar BPOM ini aman untuk digunakan. Adapun, produk terlaris dari Scarlett yaitu shower scrub, serum, dan facial wash yang diklaim mampu menaikkan tone warna kulit.

Produk Scarlett di bawah PT Opto Lumbung Sejahtera ini merupakan produk dari seleb cantik yang juga merupakan istri dari Immanuel Caesar Hito yaitu Felicya Angelista. Bisnis yang awalnya mengandalkan pemasarannya melalui endorse ke sesama artis ini ternyata membuahkan hasil dan sangat laku di pasaran saat ini.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett Whitening, Jangan Sampai Salah Beli!

Produk Scarlett yang best seller di pasaran ini ternyata membuat para oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab tergiur untuk membuat produk tiruannya. Sayangnya, produk Scarlett kw atau tiruan tersebut sudah beredar di pasaran dan tentunya sangat berbahaya bagi para calon pembeli.

Dengan begitu diperlukan cara mengecek keaslian produk Scarlett bagi kamu yang hendak membeli produknya. Dan jangan sampai salah membeli. Niat hati ingin glow up malah terkena jebakan membeli produk palsu yang tidak jelas bahan-bahan yang digunakan serta efek sampingnya yang pastinya berbahaya.

Pastinya kamu tidak mau dong mengalami hal tersebut. Terdapat beberapa cara yang dapat kamu lakukan dalam cara mengecek keaslian produk Scarlett.

Yuk, simak beberapa tips dan cara mengecek keaslian produk Scarlett Whitening di pasaran yang telah kami rangkum di bawah ini.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #1 Melihat Kemasan Produk

cara mengecek keaslian produk scarlettCara pertama yang dapat kamu lakukan setelah produk Scarlett ada di tangan kamuy aitu dengan memperhatikan kemasan produk yang digunakan. Kamu dapat mengecek kardus kemasan serta botol yang digunakan apakah sesuai dengan yang ada pada Official Instagram akun Scarlett Whitening.

Selain itu, terdapat beberapa ciri khusus pada kemasan Scarlett yaitu terletak pada tutup kemasan Scarlett dimana terdapat emboss tulisan Scarlett yang terasa timbul jika diraba.

Baca juga: Kandungan dan 5 Manfaat Handbody Scarlett Warna Ungu

Ciri lainnya yang dapat kamu cek yaitu adanya stiker cara pemakaian serta perusahaan yang memproduksinya. Jika produkmu asli, pada stiker tersebut akan terdapat perpaduan warna yang berbeda yaotu merah, biru, atau bisa hitam. Berbeda dengan produk palsu yang hanya berwarna hitam saja.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #2 Mengecek Barcode Atau Hologram

cara mengecek keaslian produk scarlettCara mengecek keaslian produk Scarlett berikutnya yaitu dengan mengecek barcode atau hologram yang tertera pada produk. Cara ini merupakan salah satu cara yang efektif dan paling mudah untuk memverifikasi keaslian produk Scarlett yang kamu beli.

Barcode atau hologram Scarlett ini terletak pada bagian tubuh dari rangkaian produk Scarlett. Terdapat tulisan Scarlett pada hologram berbentuk kotak ini. Namun khusus untuk produk lama, tulisan pada hologram hanya berupa huruf S di bagian tengah.

Padas hologram tersebut akan tercantum kombinasi nomor dan angka yang merupakan serial kode unik yang tidak akan sama pada tiap produknya. Kamu dapat mengecek serial kode tersebut pada website resmi scarlettwhitening.com dan akan diminta untuk mengisi form isian. Nantinya, pada website tersebut akan keluar hasil pengecekan apakah produkmu terverifikasi sebagai produk asli atau palsu.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #3 Memastikan Nomor Batch Dan Tanggal Kadaluarsa

cara mengecek keaslian produk scarlettHal lain yang bisa kamu cek secara langsung pada produk yaitu nomor batch dan tanggal kadaluarsa. Produk Scarlett yang asli akan menampakkan nomor batch dan tanggal kadaluarsa secara jelas pada kemasannya.

Letak nomor batch ini berbeda-beda pada tiap produknya. Misalnya untuk produk body care, letak nomor batch berada di samping botol dan dicetak dengan warna hitam yang jelas, sedangkan untuk serum berada pada bagian bawah kardus.

Informasi tambahan bahwa produk Scarlett tidak pernah mengeluarkan produk dengan tanggal kadaluarsa lebih dari 24 bulan. Sehingga jika kamu menemukan produk Scarlett dengan tanggal kadaluarsa melebihi 24 bulan maka dapat dipastikan produk tersebut palsu.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #4 Membeli Produk Dari Official Store

cara mengecek keaslian produk scarlettTips paling aman dalam mendapatkan produk yang asli yaitu dengan membelinya secara langsung dari toko resmi yang memproduksi produk tersebut. Dalam hal ini, produk Scarlett bisa kamu dapatkan secara resmi dari Official Store Scarlett Whitening yang berada di Shopee ataupun Tokopedia. Tentunya keaslian produk sudah terjamin dan sangat aman.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #5 Membeli Produk Scarlett Dari Reseller Resmi

cara mengecek keaslian produk scarlettJika letak toko resmi berada jauh dari tempat tinggal kamu, kamu bisa membeli produk Scarlett langsung dari reseller atau distributor resmi yang berada di kotamu. Pastikan seller tempat kamu membeli produk Scarlett terpercaya, ya.

Untuk mengetahui apakah seller tersebut merupakan distributor resmi atau bukan, biasanya seller akan menampilkan dokumen berupa perjanjian dengan pihak Scarlett. Ada baiknya sebelum membeli, kamu dapat memastikan apakah distributor tersebut memang resmi bekerjasama dengan Scarlett atau tidak.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #6 Jangan Tergiur Dengan Harga Sangat Murah

cara mengecek keaslian produk scarlettSiapa yang tidak senang jika mendapatkan produk dengan harga yang murah pada produk yang sama? Tentunya sebagian besar dari kita jika dihadapkan pada dua pilihan produk yang mahal dan murah pada produk sama akan memilih harga yang lebih murah.

Namun, jangan sampai tergiur dengan harga yang terlampau jauh di bawah ya. Kamu dapat memastikan terlebih dahulu harga pasaran Scarlett yang dijual oleh Official Store memiliki rentang harga berapa.

Baca juga: 6 Produk Scarlett dan Manfaatnya untuk Kamu

Saat artikel ini ditulis, harga produk Scarlett per produknya berada di kisaran harga Rp 75.000. Jika kamu mendapatkan harga yang sangat jauh dari harga tersebut kamu bisa mencurigai keaslian produk tersebut. Ada baiknya melakukan pengecekan terlebih dahulu dari review dan rating toko serta dokumen Kerjasama dengan pihak Scarlett untuk membuktikan bahwa toko merupakan reseller atau distributor resmi.

Cara Mengecek Keaslian Produk Scarlett #7 Memperhatikan Rating Dan Review Toko

cara mengecek keaslian produk scarlettCara terakhir yang dapat dilakukan yaitu melakukan pengecekan rating dan review toko tempat kamu membeli produk Scarlett. Jangan terkecoh dengan produk yang best seller namun ternyata memiliki review toko yang jelek. Kamu bisa melihat tiap review dari para pembeli jika hendak membeli pada marketplace seperti Shopee dan Tokopedia.

Produk Scarlett yang menjadi kesukaan banyak kaum hawa ini sangat rawan dari produk tiruan. Tak jarang ditemukan produk Scarlett abal-abal alias palsu yang dijual pada berbagai toko online dan memberi efek samping. Untuk menghindari pembelian produk yang palsu, kamu bisa memperhatikan dengan seksama ciri-ciri produk Scarlett asli yang telah dijabarkan di atas. Semoga dengan artikel ini kamu sudah dapat memahami cara mengecek keaslian produk Scarlett dan tidak tertipu dari oknum-oknum nakal.