Ini 5 Efek Samping Sabun Leafhea

efek samping sabun leafhea

Saat ini bisnis perawatan kulit, kecantikan dan kesehatan semakin berkembang dan memiliki banyak peminat. Peminat tersebut berasal dari pelajar hingga orangtua. Bisnis tersebut dikenal sebagai skincare, seperti whitening soap. Salah satunya adalah sabun Leafhea. Yang membuatnya terkenal karena efek samping sabun Leafhea diklaim tidak ada alias 100% aman.

Pasar skincare sekarang ini berasal dari berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari pelajar hingga orangtua, bahkan bayi hingga balita usia 0 sampai 5 tahun pun memiliki skincare khusus yang sesuai dengan usianya. Hal ini berarti skincare sudah menjadi kebutuhan seluruh lapisan masyarakat.

Beragam produk perawatan kulit, kecantikan, maupun kesehatan mewarnai keseharian masyarakat saat ini. Mulai dari sunscreen yang harus dipakai setiap hari hingga masalah kulit wajah yang perlu segera diatasi. Semua hal tersebut semakin dibutuhkan masyarakat.

Trend perawatan kulit seperti tidak ada habisnya. Berbagai pebisnis seakan tidak ingin kehilangan moment untuk  turut serta dalam menyelesaikan masalah-masalah kulit terutama kulit wajah yang mengganggu. Berbagai khasiat dan efek samping pun ditawarkan.

6 Manfaat Sabun Leafhea

efek samping sabun leafhea

Begitu pula dengan CV Zweena Adi Nugraha yang mengeluarkan produk sabun cuci muka bernama Leafhea. Produk ini menjadi terkenal karena banyak manfaat yang dirasakan setelah menggunakan sabun ini.

Pada kemasannya tercantum 7 bahan aktif sebagai komposisinya yakni glutathione, kolagen, jojoba oil, tea tree oil, minyak zaitun, aloe vera dan spirulina. Dari komposisinya sabun leafhea dapat dipakai oleh lelaki dan perempuan.

Tak hanya itu, sabun ini menjadi primadona karena bisa digunakan untuk semua usia. Mulai dari anak-anak hingga dewasa karena mengandung bahan-bahan yang aman digunakan.

Sabun Leafhea bernama lengkap Leafhea Glutha Soap atau disebut pula sabun Leafhea Original menawarkan beberapa khasiat.

Menghilangkan jerawat dan komedo

Jerawat dan komedo menjadi masalah hampir di seluruh lapisan masyarakat modern saat ini. Hal itu dikarenakan jerawat dan komedo mengganggu penampilan serta rasa percaya diri.  Sabun Leafhea memberikan solusi bagi kamu yang merasa terganggu dengan jerawat dan komedo.

Baca juga: 7 Manfaat dan Cara Pemakaian Sabun Pepaya RDL

Memudarkan flek hitam dan mengurangi garis halus

Flek hitam biasanya menjadi masalah bagi para orangtua, atau usia 30-an ke atas. Selain flek hitam, garis-garis halus pada wajah juga menjadi perhatian beberapa kalangan. Sabun Leafhea memiliki khasiat memudarkan flek hitam dan garis-garis halus pada wajah.

Mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori

Kulit wajah yang kendor dan pori-pori yang besar menjadi masalah pada wajah. Karena kulit wajah yang tidak kencang turut mempengaruhi penampilan. Selain itu pori-pori yang besar dapat menggangu kesehatan wajah. Sebab kotoran dan debu mudah masuk dan menyumbat pori. Oleh karena itu sabun Leafhea menawarkan solusinya.

Meregenerasi sel-sel kulit dan mencerahkan kulit wajah

Sel-sel kulit mati dapat diangkat menggunakan sabun Leafhea. Kemudian sel kulit yang mati diregenerasi oleh sabun hingga kulit wajah terlihat cerah dan glowing. Tidak hanya itu, sabun leafhea dapat melembabkan dan menenangkan kulit. Menggunakannya membuat wajah terasa ringan dan lembut.

Mempercepat proses penyembuhan luka hingga mencegah penyakit kulit

Nah, selain digunakan sebagai perawatan kulit wajah, sabun Leafhea juga dapat digunakan untuk kesehatan area tubuh lainnya. Misalnya saja mencegah berbagai penyakit kulit akibat bakteri, cacar, alergi, maupun gatal-gatal.

Selanjutnya apabila ada kulit yang terluka, dapat pula menggunakan sabun Leafhea. Karena mengandung bahan alami yang berkhaisat mempercepat proses penyembuhan luka.

Ruam Popok

Masalah ruam popok pada bayi juga dapat diatasi dengan sabun leafhea. Tapi perlu digarisbawahi, tidak semua bayi cocok  menggunakan ini karena setiap bayi memiliki karakteristik kulit yang berbeda-beda. Apalagi kulit bayi sangat tipis dan sensitif. Sebaiknya kamu berkonsultasi dulu dengan ahlinya sebelum menggunakan ini untuk bayi.

Efek Samping Sabun Leafhea

efek samping sabun leafhea

Tidak hanya khasiatnya, efek samping sabun Leafhea mungkin saja terjadi pada kulit wajah kamu. Karena setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Sehingga respon terhadap produk kecantikan pun berbeda.

Efek samping ini ada kaitannya dengan proses atau cara kerja sabun. Proses ini dikatakan sebagai detox racun pada wajah.

Wajah terasa kering

Efek samping sabun Leafhea pada 1 hingga 2 minggu pemakaian rutin, kulit muka kamu mungkin terasa sangat kering. Hal ini mungkin membuatmu merasa tidak nyaman. Pada tahapan ini kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan pelembab atau moisturizer.

Baca juga: 8 Perbedaan Sabun Tzuki Asli dan Palsu

Muncul jerawat kecil hingga besar

Tahapan ini terjadi pada minggu ke 2 dan 3. Beberapa pengalaman dari yang telah menggunakan sabun Leafhea, efek samping sabun Leafhea setelah 2 hingga 3 minggu pemakaian akan muncul jerawat. Biasanya proses ini dikatakan sebagai detox.

Semakin banyak racun di dalam wajah, semakin banyak pula jerawat yang muncul. Munculnya jerawat membuat kulit wajah terasa ringan dan lembut. Apabila jerawat ini mengganggu aktivitas kamu dan tak kunjung mereda, segera konsultasi pada ahlinya.

Pemulihan kulit dari jerawat

Jerawat semakin banyak dan ada yang terlihat hitam. Pada efek samping sabun Leafhea ini kamu tidak perlu mengoleskan salep atau tambahan produk apapun. Kuncinya banyak cuci muka dengan air biasa dan minum air putih yang cukup.

Jerawat mulai samar

Tahapan ini terjadi pada pekan ke 4 hingga 6 pemakaian rutin. Pada tahapan ini harus tetap bersabar dan tidak boleh terlalu sering mencuci muka dengan sabun agar hasilnya segera terlihat. Kamu harus tetap menggunakan sabun sesuai dengan anjurannya.

Pemakaian sabun Leafhea baru akan menunjukkan hasil pada 2 bulan pemakaian. Lama prosesnya tergantung jenis kulit hingga berapa banyak racun yang ada di dalam wajah kamu.

Iritasi ringan hingga alergi

Jika memasuki tahap ini , kamu perlu berhati-hati. Jika dalam 1 bulan pemakaian kamu tidak nyaman, timbul iritasi dan alergi, berhenti sejenak menggunakan sabun, dan segera periksakan ke dokter.

Meskipun tahapannnya yang tidak sebentar, sabun leafhea direkomendasikan untuk semua jenis kulit. Tak hanya itu, dari hasil penelitian produsennya, sabun Leafhea aman digunakan untuk bayi, lansia, ibu hamil serta ibu menyusui.

Harga per kotaknya adalah 20 ribu rupiah. Jika kamu ingin membeli per paket dengan isi 26 kotak kamu harus merogoh kocek seharga 250 ribu rupiah. Sabun Leafhea sendiri didistribukan oleh PT Leafhea International Network, dan sudah tercatat BPOM dengan nomor NA18200500874.

Tahapan merawat kulit memang tidak instan. Perlu proses dan ketelitian dalam memahami kulit wajah kamu. Tidak terburu-buru adalah satu hal yang juga harus diperhatikan. Dan yang terpenting adalah mengetahui efek samping sabun Leafhea.

Meskipun demikian, masyarakat sebagai pangsa pasar skincare tetap harus berhati-hati dengan produk perawatan kecantikan maupun kesehatan kulit. Karena banyak produk abal-abal yang malah dapat merusak kulit kamu.

Tetap perhatikan komposisi, kegunaan, efek samping sabun Leafhea, serta izin BPOM atau izin kesehatan yang tertera. Jika mengalami gangguan atau kendala yang terjadi pada saat pemakaian harap segera ke dokter kulit atau petugas kesehatan terkait.

Viral 2023! Sabun Leafhea Apakah Aman Digunakan?

sabun leafhea apakah aman

Mungkin kamu bertanya-tanya, sabun lefhea apakah aman?

Sabun Leafhea merupakan salah satu whitening soap yang viral akhir-akhir ini. Bukan tanpa alasan, sabun batangan ini memberikan banyak manfaat untuk perawatan wajah kamu. Harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau, hanya 10 ribu rupiah per batangnya.

Melihat banyaknya efek positif yang bisa didapatkan ketika menggunakan whitening soap ini, pertanyaan mengenai sabun Leafhea apakah aman seringkali terjadi. Wajar, karena harganya yang murah tapi bisa menjawab hampir semua permalasahan wajah.

Buat kamu yang penasaran, sabun Leafhea apakah aman, kamu bisa baca dulu informasi selengkapnya di bawah ini.

Sabun Leafhea Apakah Aman: Manfaat Sabun Leafhea

sabun leafhea apakah aman

Masalah kulit wajah seringkali membuat stres karena bisa mengganggu penampilan kamu. Tapi, sekarang kamu bisa mengatasinya dengan sebuah sabun saja. Menyenangkan bukan?

Kamu gak perlu beli serangkaian skincare dengan harga yang mahal karena sabun Leafhea bisa mengatasinya. Masalah kulit apa aja sih yang bisa diatasi dengan sabun Leafhea?

Wajah Berjerawat

Wajah berjerawat bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti debu dan polusi, skin barrier yang rusak, paparan sinar matahari, pori-pori tersumbat, atau karena produksi minyak yang berlebih. Jerawat sering datang pada wjaah yang kotor dan juga rusak.

Kehadiran jerawat seringkali mengganggu penampilan. Sehingga tak jarang banyak yang mencari poduk untuk mengatasi jerawat membandel, salah satunya adalah sabun Leafhea.

Kusam

Kulit kusam merupakan salah satu tanda bahwa kulit wajah kamu sedang tidak baik-baik saja. Paparan sinar matahari dan penggunaan skincare yang salah, merupakan salah satu penyebab dari kulit kusam. Untuk mengembalikan kecerahan kulit kamu, kamu bisa menggunakan whitening soap seperti Leafhea.

Kerutan Di Wajah

Penuaan adalah hal yang wajar, tapi penuaan dini merupakan masalah kulit yang tidak wajar. Penuaan dini seringkali muncul pada usia sebelum 35 tahun. Kulit wajah butuh terus dinutrisi agar elastisitasnya terjaga.

Tanda-tanda penuaan dini yang satu ini seringkali muncul di area yang sulit untuk dideteksi seperti sudut mata dan di bawah mata.

Baca juga: 6 Efek Samping Sabun Thai Goats Milk Soap

Pori-Pori Besar

Pori-pori yang besar, menyebabkan kuman dan bakteri mudah sekali masuk. Tidak heran kalau orang yang punya pori-pori besar biasanya sering mengalami jerawat. Belum lagi kalau kotoran yang masuk ke dalam pori sulit untuk dikeluarkan.

Maka dari itu, kamu harus melakukan pembersihan wajah menggunakan sabun yang benar-benar bisa membersihkan kotoran sampai ke pori, seperti Leafhea.

Wajah Berminyak

Jenis kulit dibagi menjadi lima, yaitu normal, kering, berminyak, sensitif, dan kombinasi. Dari sekian jenis kulit wajah, yang paling sering dikeluhkan adalah wajah berminyak. Wajah yang berminyak sangat mengganggu penampilan karena makeup tidak bisa menempel sempurna.

Selain itu, wajah yang berjerawat memberikan efek kilap di wajah. Wajah menjadi tampak kusam dan juga sering berjerawat.

Flek Hitam

Flek hitam merupakan salah satu tanda penuaan dini. Flek hitam bisa diakibatkan karena penumpukan sel kulit mati dan juga paparan sinar matahari yang berlebih. Sehingga merusak lapisan pelindung kulit kamu.

Flek hitam tidak mudah untuk dihilangkan. Apalagi untuk kamu yang sudah lama memiliki flek hitam. Tapi, bukan berarti tidak bisa dihilangkan. Karena sabun Leafhea Gluta Soap bisa mengatasi flek hitam di wajah kamu.

Sabun Leafhea Apakah Aman: Kandungan Sabun Leafhea

sabun leafhea apakah aman

Untuk memastikan sabun Leafhea apakah aman atau tidak, kamu perlu mengecek kandungan yang ada di dalamnya. Karena, sabun yang tidak aman mengandung bahan-bahan berbahaya yang merugikan untuk kulit kamu.

Sabun Leafhea menggunakan 7 bahan aktif untuk mengatasi permasalah kulit kamu.

Glutathione

Bahan ini dikenal sebagai salah satu bahan untuk meningkatkan kelembaban dan menjaga elastisitas kulit kamu. Bahan ini berguna untuk melawan tanda-tanda penuaan dini seperti kerutan di wajah.

Selain itu, glutathione melndungi kulitmu dari radikal bebas. Sebagai antioksidan yang baik, kulitmu akan lebih sehat dan tentunya glowing.

Aloe Vera

Aloe vera sering digunakan sebagai bahan untuk pembuatan produk kecantikan, salah satunya Leafhea. Karena, bahan alami ini adalah penghidrasi kulit yang baik sehingga kelembaban kulitmu akan terjaga.

Tidak hanya itu, aloe vera membantu membuat kulitmu lebih halus serta ternutrisi. Kandungan antioksidan yang ada pada aloe vera menjaga kulitmu dari efek buruk radikal bebas. Bahan ini juga bisa menenangkan kulitmu yang ruam akibat jerawat atau iritasi.

Collagen

Inilah jawaban mengapa menggunakan sabun Leafhea bisa mengatasi kerutan di wajah. Karena mengandung kolagen yang bekerja untuk mengencangkan kulit, terutama kulit yang keriput akibat penuaan dini. Kolagen juga bisa membuat kulitmu lebih cerah lho!

Baca juga: Ini Dia Harga Sabun Rodeos dan 5 Manfaatnya

Olive Oil

Sebagai bahan alami, olive oil memberikan manfaat untuk kulit. Olive oil dipercaya dapat mencegah terjadinya penuaan dini. Selain itu, penggunaan produk yang mengandung olive oil bisa menyamarkan pori-pori kamu yang tampak besar. Dan yang tak kalah penting adalah melindungi kulitmu dari kerusakan sehingga lebih kuat dan sehat.

Jojoba Oil

Jojoba oil bekerja sebagai antibakteri, antimikroba, antijamur, dan antioksidan sekaligus. Maka tidak heran jika sabun Leafhea dapat mengatasi berbagai macam permasalahan kulit wajah yang berhubungan dengan kuman dan bakteri.

Selain itu, jojoba oil juga mengandung vitamin E yang merupakan nutrisi bagi kulit. Jojoba oil juga bermanfaat untuk mengurangi produksi minyak berlebih.

Spirulina

Siapa yang tidak mengenal spirulina. Bahan aktif yang sering dipakai untuk produk kecantikan ini bisa menghilangkan bekas jerawat kamu lho! Selain menghilangkan bekas jerawat, spirulina juga mencegah datangnya jerawat.

Manfaat lain yang tak kalah hebat adalah membuat kulit menjadi lembab. Kemudian mencerahkan wajah dan mengangkat sel kulit mati. Permasalahan kantung mata juga bisa diatasi dengan spirulina ini.

Tea Tree Oil

Bahan aktif ini biasanya ada pada produk untuk mengatasi jerawat. Karena tea tree oil bisa menenangkan jerawat kamu yang meradang. Selain itu, jerawat yang membandel juga bisa diatasi dengan bahan alami ini.

Seringkali, jerawat meninggalkan bekas. Kamu membutuhkan produk yang mengandung tea tree oil untuk menghilangkan bekas jerawat kamu, seperti sabun Leafhea.

Sabun Leafhea Gluta Soap tidak hanya bekerja sebagai cleanser, tapi juga menutrisi dan menjaga keseimbangan wajah. Sabun ini sudah terdaftar di BPOM dan juga 100% Halal. Bisa digunakan untuk anak-anak hingga usia dewasa.

Melihat kandungan dan manfaat dari sabun Leafhea, jawaban pasti dari pertanyaan sabun Leafhea apakah aman digunakan, jawabannya adalah 100% aman. Karena mengandung bahan-bahan alami tanpa efek samping sekaligus.

Ada cara lain untuk melihat apakah sebuah produk aman digunakan atau tidak. Selain melihat kandungan dan manfaatnya, kamu juga bisa mengunjungi laman review produk seperti Soco atau Female Daily.

Jadi, apa kamu masih ragu menggunakan sabun Leafhea Gluta Soap?